Suara.com - PT Pertamina (Persero) resmi menutup pendaftaran Energynovation Ideas Competition, sebuah kompetisi karya ilmiah mahasiswa tingkat nasional dalam rangkaian Pertamina Goes to Campus (PGTC) 2025. Ajang kompetisi ini berhasil menarik partisipasi dari 822 mahasiswa, yang berasal dari 247 Perguruan Tinggi di 30 provinsi di Indonesia. Antusiasme mahasiswa menjadi bukti nyata meningkatnya kepedulian generasi muda terhadap isu strategis energi, transisi energi, dan energi berkelanjutan.
"Energynovation Ideas Competition yang menjadi salah satu ajang inovasi Pertamina, untuk menyalurkan gagasan kritis sekaligus melahirkan solusi nyata bagi masa depan energi Indonesia. Kami bangga melihat semangat mahasiswa Indonesia yang siap berkontribusi melalui gagasan-gagasan inovatif," jelas VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso.
Fadjar menambahkan, karya ilmiah yang terkumpul dari kompetisi ini memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat, maupun industri energi. Karya ilmiah terdiri dari beragam topik mulai dari pengembangan energi terbarukan, pemanfaatan digitalisasi untuk efisiensi energi, hingga strategi dekarbonisasi.
Dari 822 karya, Dewan Juri Independen yang terdiri dari akademisi, praktisi dan pakar energi akan melakukan evaluasi dan seleksi. Kemudian, akan dipilih 10 finalis terbaik untuk mempresentasikan karyanya secara offline pada acara Final PGTC 2025, yang akan diadakan pada September 2025.
Para pemenang akan mendapatkan sertifikat nasional, hadiah uang tunai hingga puluhan juta rupiah, serta kesempatan eksklusif untuk mengikuti program benchmark internasional ke Tsinghua University, China bersama Pertamina. Informasi detail mengenai tahapan seleksi dan daftar finalis dapat diakses melalui www.pgtc.id.***
Tag
Berita Terkait
-
Merdeka dari Energi Fosil: Menyelamatkan Bumi dengan Energi Terbarukan
-
Pertamina Umumkan 105 Peserta Energy Debate Championship Pertamina Goes to Campus 2025
-
Frugal Living Bukan Sekadar Hemat, Tapi Upaya Sederhana untuk Menjaga Bumi
-
Pertamina Dorong Kesiapan Penerus Energi Lewat Program Goes to Campus di Brisbane, Australia
-
Jejak Irawan Prakoso di Pusaran Korupsi Riza Chalid: Simpan 9 Mobil Mewah, Kini di Luar Negeri
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kasus Fraud Rp1,4 Triliun, OJK Mulai Sisir Aset PT Dana Syariah Indonesia
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
-
Lion Parcel Kirim 10 Ton Logistik ke Wilayah Bencana Sumatra
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!