-
Menteri ESDM tegaskan penggunaan etanol dalam BBM adalah hal lumrah.
-
Bahlil ingatkan SPBU swasta agar tidak memaksakan kehendaknya terkait BBM.
-
Peringatan muncul setelah Vivo dan BP AKR batalkan pembelian BBM Pertamina.
Suara.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia memberi peringatan kepada SPBU swasta terkait dengan BBM yang mengandung etanol.
Pada agenda 'Sarasehan 100 Ekonom Indonesia 2025' yang digelar Institute for Development of Economics and Finance, Bahlil awalnya menekankan bahwa penggunaan etanol di dalam BBM merupakan praktik yang lumrah.
"Sangat tidak benar kalau ada diskusi-diskusi oleh berbagai kelompok yang mengatakan bahwa etanol ini adalah barang yang tidak bagus," kata Bahlil dalam paparan di Jakarta, Selasa (28/10/2025).
Dia mencontohkan beberapa negara seperti India dan Amerika Serikat yang telah sejak lama mencampurkan etanol dengan BBM.
"India sudah pakai E30, Amerika sudah pakai E20, Thailand sudah E20, bahkan di beberapa negara di Amerika itu sudah E85," kata Bahlil.
Dalam kesempatan itu pula, Bahlil mengingatkan SPBU swasta agar tidak memaksakan kehendaknya.
"Dan yang kedua, jangan swasta memaksakan kehendak gitu loh. Apalagi SPBU-SPBU ini kan gitu. Jangan dikira kita tidak paham, seperti orang Papua bilang, adek kau baru mau tulis, kakak sudah baca," ujar Bahlil.
Untuk ketahui persoalan etanol dalam BBM mencuat, setelah sejumlah perusahaan SPBU swasta membatalkan pembelian minyak dari Pertamina. Badan usaha swasta itu adalah Vivo dan BP AKR.
Awalnya, Vivo dan BP AKR sepakat membeli minyak dari Pertamina untuk mengatasi kelangkaan BBM di seluruh SPBU miliknya. Namun belakangan, keduanya memilih membatalkan pembelian karena minyak yang dijual Pertamina mengandung etanol.
Baca Juga: Bahlil Jamin Stok Minyak Goreng Aman Setelah Program B50 Jalan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
BUMN Ini Dulu Hanya Percetakan, Kini Bertransformasi jadi Raksasa Teknologi Keamanan Digital RI
-
Profil Dewan Energi Nasional, Ini tugas dan Tanggung Jawabnya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Target Negosiasi Tarif Impor AS Mundur, Ada Kendala?
-
Purbaya soal IHSG Anjlok: Beres Sebelum Mei, Hanya Syok Sesaat
-
PU Kebut Normalisasi Sungai Aek Doras, Upaya Redam Ancaman Banjir di Sibolga
-
Tekanan Global hingga AI Warnai 2026, MCorp Buka Ruang Dialog Strategis Lintas Industri
-
Pos Indonesia Gandeng Emiten WIFI Bantu Distribusi Internet Rakyat
-
IHSG Terjun Bebas, BEI: Investor Jangan FOMO Jual Saham
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG