- 
- 
BRI bantu mini dump truck Enrekang. 
- 
DLH perkuat armada persampahan. 
- 
Target optimalkan pelayanan kebersihan. 
 
- 
Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (Persero) menyalurkan bantuan berupa mobil mini dump truck melalui BRI Peduli guna memperkuat armada dan fasilitas penanganan sampah.
Bantuan dari BRI Peduli ini menjadi bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Enrekang untuk memperkuat armada dan fasilitas penanganan sampah.
Selain menerima mini dump truck dari BRI, Dinas Lingkungan Hidup Enrekang juga akan segera mengoperasikan dua unit bak kontainer baru serta satu unit tambahan mobil dump truck yang dibeli sendiri oleh pemerintah daerah.
Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Yarsin Gau, menyampaikan bahwa pemerintah terus berupaya meningkatkan pelayanan pengelolaan sampah sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan dalam menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di wilayah perkotaan.
“Kita berharap dengan adanya tambahan armada dan bak kontainer, pelayanan persampahan dapat semakin optimal dan persoalan sampah di Enrekang sedikit demi sedikit bisa tertangani,” ujar Yarsin Gau.
Dua unit bak kontainer baru yang akan segera digunakan tersebut direncanakan akan ditempatkan di lokasi strategis yang membutuhkan penanganan sampah intensif.
Lokasi penempatan tersebut meliputi area di belakang Asrama Polisi, dekat Hutan Kota, Kelurahan Puserren, serta di kawasan Kelurahan Leoran, tepatnya di wilayah Pinang.
Dengan kombinasi penambahan armada dari program CSR BRI Peduli dan pengadaan fasilitas pendukung mandiri oleh pemerintah daerah, Dinas Lingkungan Hidup Enrekang menargetkan peningkatan efektivitas pengangkutan sampah.
Upaya ini tidak hanya bertujuan mempercepat proses pembersihan, tetapi juga untuk mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.
Baca Juga: Kinerja Keuangan BRI Kokoh, CASA Naik dan Likuiditas Terjaga Hingga Q3 2025
Kolaborasi antara sektor swasta dan pemerintah ini diharapkan menjadi contoh positif bagi pembangunan fasilitas publik di daerah lain.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Profil Heri Sudarmanto: Terjerat Dugaan Pemerasan TKA, Punya Kekayaan Fantastis
- 
            
              Estimasi Biaya Umrah Mandiri Terbaru, Lebih Murah dari Paket Travel?
- 
            
              Shopee Tetap Perketat Paylater Meski Pinjaman Warga Tembus Rp 9,97 Triliun
- 
            
              Bank Mandiri Raih 8 Penghargaan Internasional, Sinergi Majukan Negeri Lewat Inovasi Digital
- 
            
              Pengusaha Vaksin Dunia Kumpul di Bali, Bahas Strategi Jangka Panjang Industri Global
- 
            
              BBM Kembali Tersedia di BP-AKR, Cek Lokasi SPBU Terdekat
- 
            
              BCA Buka Indonesia Knowledge Forum 2025: Ruang Inspirasi bagi Pemimpin Industri & Kreator Muda
- 
            
              Pabrik Ban Michelin Cikarang PHK 280 Pekerja Secara Sepihak
- 
            
              BEEF Kantongi Fasilitas Kredit Rp790 Miliar dari Bank Mandiri