Suara.com - Manchester City berhasil melakukan revans atas dua kekalahan yang mereka derita dari Chelsea. Pada babak 16 besar Piala FA, Sabtu (15/2/2014) dinihari di Stadion Etihad, City menundukkan Chelsea 2-0. Dua gol The Citizen dicetak Stefan Jovetic dan Samir Nasri.
Kemenangan itu bukan saja membawa City melaju ke babak perempat final tetapi juga membuka lebar peluang untuk meraih empat gelar juara dalam satu musim. Sebelumnya, manajer City Manuel Pellegrini mengungkapkan targetnya untuk bisa meraih quadruple yaitu juara Liga, Piala FA, Piala Liga dan Liga Champions.
City sudah memastikan lolos ke final Piala Liga Inggris dan akan menantang Sunderland, lolos ke perempat final Piala FA, tampil di babak 16 besar liga Champions dan hanya selisih tiga angka dengan pimpinan klasemenm Chelsea dengan satu pertandingan lebih sedikit.
Kemenangan atas Chelsea juga merupakan balas dendam atas dua kekalahan di liga domestik yaitu 2-1 di Stadion Stamford Bridge dan 0-1 di Stadion Etihad. Chelsea menjadi klub pertama setelah Everton pada musim 2010-11 yang bisa dua kali mengalahkan The Citizen dalam satu musim.
“Itu bukan balas dendam. Bagi saya yang penting adalah bisa mengalahkan tim hebat. Memang ada pertanyaan setelah kami kalah dari Chelsea, apakah kami akan mengubah gaya permainan? Saya selalu berkata kami tidak akan mengubah cara kami bermain,” ujar Pellegrini, manajer City.
Pellegrini juga mengaku beruntung anak asuhnya tidak bertanding pada pertengahan minggu lalu karena kondisi cuaca yang baru.
“Para pemain bisa tampil lebih segar, karena itu saya sangat yakin para pemain bisa menampilkan permainan terbaiknya,” pungkas Pellegrini. (Dailymail)
Tag
Berita Terkait
-
Bertahan Dulu di Crystal Palace, Marc Guehi Bimbang Pilih Arsenal atau Liverpool
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji
-
Alasan John Herdman Tolak Honduras Demi Timnas Indonesia Ternyata Karena...
-
Alasan John Herdman Anggap Tekanan Suporter Fanatik Timnas Indonesia Sebagai Hadiah Spesial