Suara.com - Setelah absen selama tiga bulan karena cidera engkel, Bastian Schweinsteiger akhirnya sudah bisa kembali membela Bayern Munchen. Kemarin, Schweni – panggilan Schweinsteiger - diturunkan pelatih Pep Guardiola selama 70 menit dan membawa Bayern Munchen menang 4-0 atas Hannover.
“Senang bisa bermain lagi. Saya merasa baik dan senang bisa bermain tanpa merasa sakit. Sesi latihan di Bayern sangat berkualitas jadi saya harus memanfaatkan dengan maksimal menit bermain di lapangan. Saya tidak muda lagi, dengan cedera engkel yang kerap terjadi, pertandingan seperti ini sangat krusial,” ujar Schweni.
Pemain timnas Jerman itu juga langsung mematok target pribadi pada musim ini yaitu mempertahankan gelar juara liga dan membawa Bayern mencetak sejarah sebagai klub pertama yang bisa mempertahankan trofi liga Champions.
“Prioritas utama kami adalah Bundesliga dan menjadi tim pertama yang bisa mempertahankan gelar juara liga Champions. Pep telah memberikan dukungan kepada saya. Karena itu, saya harus tetap fit agar bisa membantu tim,” kata Schweni.
Bayern Munchen semakin sulit dikejar di liga Jerman karena sudah unggul 19 angka dari posisi dua Borrusia Dortmund. Di liga Champions, Bayern juga tinggal selangkah lagi maju ke babak perempat final setelah menang 2-0 atas Arsenal di stadion Emirates.
Musim lalu, Bayern mencetak sejarah dengan merebut tiga gelar juara yaitu Piala Jerman, liga Jerman dan liga Champions. Uniknya, dalam meraih tiga gelar itu anak asuh Jupp Heynckes itu hanya menghadapi satu klub yaitu Borrusia Dortmund. Bayern menghempaskan Borrusia Dortmund di final Piala Jerman dan liga Champions. Sedangkan di liga, Borusia Dortmund juga menempati posisi dua. (Goal)
Berita Terkait
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
-
Pep Guardiola Bersitegang dengan Awak Media Gegara Rumor Antoine Semenyo
-
Pep Guardiola Bongkar Rahasia Kebangkitan Manchester City di Penghujung Tahun 2025
-
Pep Guardiola Ungkap Pemain Impian yang Ingin Dilatih, Bukan Cristiano Ronaldo atau Zidane
-
10 Pemain dengan Nilai Pasar Anjlok 2025, Anak Asuh Pep Guardiola Mendominasi
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Kata-kata Pemain Chelsea Usai Pemecatan Enzo Maresca, Singgung 2 Trofi yang Diberikan
-
Chelsea Coret Empat Nama Calon Pengganti Enzo Maresca, Legenda Arsenal Tak Masuk Daftar
-
Bursa Transfer Serie A: Ini Pemain yang Wajib Direkrut AC Milan di Januari 2026
-
Bursa Transfer Januari 2026: Inter Milan Butuh Wing Back dan Gelandang Baru
-
Prediksi Persija Jakarta vs Persijap Jepara di BRI Super League Sabtu 3 Januari 2026
-
Liverpool "Diharamkan" Dapat Penalti? Arne Slot Mulai Hilang Kesabaran
-
Jadwal BRI Super League Pekan 16: Rebutan Persib Bandung dan Persija ke Puncak Klasemen
-
Rapor Kemenangan John Herdman Ungguli STY dan Patrick Kluivert, Bisa Sukses di Timnas Indonesia?
-
Karier Terjun Bebas karena Cedera, Justin Hubner Beri Dukungan untuk Ronaldo Kwateh
-
Persija Jakarta Terancam Pincang Lawan Persib Akibat Akumulasi Kartu Kuning Alan Cardoso