Suara.com - Manajer Arsenal Arsene Wenger tidak puas dengan keputusan wasit Jones yang memberikan tendangan penalti kepada Stoke City di pertengahan babak kedua. Wasit menilai bek Arsenal Laurent Koscielny menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang. Pada pertandingan itu, Arsenal kalah 1-0 dan membuat jarak dengan pemimpin klasemen Chelsea menjadi empat angka
.
“Kami kebobolan karena hadiah yang diberikan wasit. Dia hanya berjarak satu yard ketika insiden itu terjadi. Bagaimana mungkin Koscielny bisa menarik tangannya dengan cepat? Dia taka da maksud sama sekali untuk menyentuh bola,” kata Wenger terkait insiden yang berujung penalti bagi tim tuan rumah.
Wenger mungkin bisa saja melakukan protes terkait hukuman tendangan penalti tersebut. Namun, secara keseluruhan permainan Arsenal jauh di bawah standar. Anak asuh Wenger itu masih belum bisa bangkit setelah dikalahkan Bayern Munchen 2-0 di putaran pertama babak 16 besar liga Champions, pertengahan minggu lalu.
“Para pemain tampil baik dalam bertahan dan secara keseluruhan kami hanya tidak beruntung harus mengalami kelalahan. Namun, di sisi lain, para pemain juga tidak banyak menciptakan peluang. Permainan ofensif kami sangat jauh di bawah standar. Anda harus memberikan selamat kepada Stoke karena bertahan dengan baik,” kata Wenger.
Wenger menambahkan, para pemain Stoke menampilkan permainan yang mengedepankan kekuatan fisik , salah satunya dengan banyak melakukan pelanggaran di sepanjang pertandingan.
“Kami sebenarnya sudah tahu itu akan terjadi tetapi tidak bisa mengantisipasinya di lapangan. Akhirnya, kami menerima hukuman,” tegas Wenger. (AFP/CNA)
Berita Terkait
- 
            
              Morgan Gibbs-White Gemetar Lihat Perubahan Manchester United: Luar Biasa!
- 
            
              Ryan Gravenberch Siap Bela Liverpool Saat Hadapi Aston Villa, Krusial The Reds Akhiri Tren Negatif
- 
            
              Taktik Guardiola Tanpa Erling Haaland Berbuah Manis Buat Manchester City
- 
            
              Arsenal Diam-diam Ukir Sejarah usai Hajar Brighton 2-0, Rekor Serba 6!
- 
            
              Liverpool Kembali Terpuruk, Cuma Calvin Ramsay Dapat Nilai 7 saat Dibantai Crystal Palace
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              Anton Fase Comeback! PSIM Yogyakarta Siap Tempur Kontra Persik di Pekan Ke-10 BRI Super League
- 
            
              Jay Idzes Kerek Sassuolo di Klasemen Liga Italia Usai Habisi Cagliari
- 
            
              Cetak Gol! Nathan Tjoe-A-On Bantai Klub eks Penyerang Liverpool 7-0
- 
            
              Luis Diaz Bersinar di Bayern, Saran Florian Wirtz Jadi Kenyataan
- 
            
              Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol Debut, Bantu Klubnya Bantai FC Dordrecht dengan Skor 7-0
- 
            
              Fuad Sule Antusias Hadapi Persebaya, Bertekad Akhiri Tren Buruk Persis Solo
- 
            
              Bhayangkara FC Sedang On Fire, Persita Tangerang Fokus Pemulihan Kondisi Fisik
- 
            
              Lionel Messi Sedih Ditinggal Pensiun Sergio Busquets dan Jordi Alba
- 
            
              Lionel Messi Sedih Ditinggal Pensiun Sergio Busquets dan Jordi Alba
- 
            
              PSIM Yogyakarta Punya Kabar Baik Jelang Lawan Persik Kediri