Suara.com - Inilah lima nama yang menjadi headline pemberitaan dunia sepak bola di pekan kedua bulan April 2014.
Nama penjaga gawang asal Belgia ini menjadi pembicaraan terkait perannya di bawah mistar Atletico Madrid di Liga Champions. Usai menyingkirkan Barcelona di babak perempat final, Courtois yang merupakan kiper pinjaman dari Chelsea menjadi perhatian terkait statusnya di Los Colchoneros. Pasalnya, Atletico akan berhadapan dengan Chelsea di babak semifinal.
Sebelumnya, untuk menurunkan Courtois saat melawan Chelsea nanti, Atletico di wajibkan membayar lebih Rp150 miliar. Namun, kesepakatan yang telah disepakati kedua klub tampaknya tidak berlaku. Usai pengundian hari Jum'at (11/4/2014) kemarin, UEFA menegaskan bahwa peraturan yang ada membuat klausul perjanjian kedua klub tersebut tidak berlaku.
2. David Moyes
Tengah pekan ini, nama Manajer Manchester United David Moyes kembali mengisi sejumlah headline media di Inggris. Kegagalan Moyes meloloskan MU ke babak semifinal Liga Champions menjadi puncak kegagalan MU meraih prestasi musim ini.
Gagal melaju ke semifinal, berarti puasa gelar bagi MU musim ini. Pasalnya, di Piala FA dan Piala Liga United sudah tidak masuk hitungan. Begitu pula di Liga Premier. Tertahan di posisi tujuh, dengan sedikit laga tersisa MU harus merelakan gelar Liga Premier musim ini kepada tiga tim yang tengah bertarung sengit di papan atas. Tiga tim tersebut adalah Liverpool, Chelsea dan Manchester City.
3. Jose Mourinho
News Maker berikutnya adalah Manajer Chelsea Jose Mourinho. Dipermalukan PSG 3-1 di leg pertama, Mou berhasil membalikkan keadaan lewat kemenangan 2-0 di Stamford Bridge. Mou menjadi sorotan setelah dirinya berlari ke ujung lapangan menyusul gol dramatis Demba Ba jelang pertandingan usai.
Menanggapi hal tersebut, mantan pelatih Madrid menolak dikatakan ikut merayakan gol. Karena alasannya melakukan hal tersebut adalah untuk memberikan arahan pada strikernya. Saat itu, Mou memang terlihat membisikkan sesuatu kepada Fernando Torres.
4. Lionel Messi
Pekan ini mungkin menjadi pekan yang paling suram bagi mega bintang Barcelona, Lionel Messi. Messi menjadi sorotan setelah Barcelona disingkirkan Atletico Madrid dari ajang liga Champions. Messi menjadi sosok yang disalahkan atas kekalahan Barcelona. Di leg kedua yang berlangsung di Vicente Calderon itu sendiri Los Cules menyerah 1-0.
Berdasarkan data statistik pertandingan, di laga tersebut Messi hanya berlari empat koma dua mil sepanjang pertandingan. Selain itu, gagalnya Messi mencetak gol ke gawang Los Colchoneros di leg kedua membuatnya dianggap tidak mampu berkutik menghadapi barisan belakang kubu Diego Simeone.
5. Cristiano Ronaldo
News Maker terakhir pekan ini adalah Cristiano Ronaldo. Cedera yang belum juga membaik, membuat bintang Real Madrid menjadi sorotan media. Saat El Real melakoni leg kedua di Dortmund, Ronaldo sebenarnya sudah terlihat kembali berlatih. Namun usai latihan, pemain Portugal itu terlihat pincang. CR7 pun hanya menyaksikan Los Blancos ditumbangkan Dortmund dari bangku cadangan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
3 Pemain Terbuang Berpeluang Besar Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Exco PSSI Komentari Isu Ricardo Salampessy sampai Eks Como Jadi Asisten John Herdman
-
Marc Klok Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman