Suara.com - Mental baja para pemain Belanda mampu melumpuhkan kedisiplinan pasukan Australia. The Oranje, yang sempat tertinggal, akhirnya balik memimpin dan memenangi laga 3-2 atas pasukan Kangguru, dalam laga kedua Grup B yang digelar di Stadion Beira Rio, Porto Alegre, Brasil, Kamis (19/6/2014) dinihari. Tiga gol Belanda diciptakan oleh Arjen Robben, Robin Van Persie dan Memphis Depay. Sementara gol Australia disumbang oleh Tim Cahill dan Mile Jedinak.
Dengan hasil ini, Belanda memastikan sebagai tim pertama yang lolos ke fase 16 besar Samba 2014. Pasukan Louis Van Gaal mengantongi enam poin dari dua laga yang dimenangkannya. Sebaliknya, Australia menjadi tim pertama yang harus angkat koper dari pesta sejagat sepak bola ini. Menelan dua kali kekalahan, Australia belum satupun mendapatkan angka.
Sejatinya, Australia mampu menyuguhkan permainan yang sangat merepotkan Belanda, begitu kick off. Memulai laga dengan tempo sedang, tim wakil Asia ini mampu meredam kecepatan pemain Belanda, macam Arjen Robben dan Wesley Sneijder di paruh pertama.
Meski begitu, gol pembuka dalam laga ini bukanlah milik Australia. Belanda berkat skill individu ciamik Arjen Robben berhasil membuka angka pada menit 20. Tetapi, keunggulan itu berlangsung singkat. Semenit berselang, Australia langsung membalas lewat first time keras nan indah Tim Cahill. Alhasil, skor 1-1 pun menutup paruh pertama.
Awal paruh kedua, Australia tetap mampu bermain stabil dengan permainan disiplinnya. Mereka terus menggempur Belanda yang makin pontang panting menghalau bola.
Asa kemenangan Australia pun muncul pada menit 52. Wasit, tanpa ampun, menghukum Belanda dengan penalti, setelah Janmaat melakukan hand ball di kotak terlarang. Mile Jedinak, sang algojo, tanpa ragu membobol gawang Jesper Casillen, untuk membawa negaranya unggul 2-1.
Tetapi, gol tersebut tidak menyurutkan asa para pemain Belanda. Dengan mental bajanya, Belanda kembali menyusun serangan. Strategi pun diubah. Dari memainkan direct pass, menjadi bola-bola pendek yang cepat. Hasil gemilang pun langsung terjadi pada menit 57. Robin Van Persie yang lolos dari jebakan off side mampu membobol gawang Australia untuk menyamakan kedudukan 2-2.
Laga pun semakit sengit. Belanda, yang berhasil menyamakan kedudukan makin menggebu untuk menyerang. Sebaliknya, Australia justru bermain tanpa arah, gelisah.
Momentum itupun langsung dimanfaatkan Belanda untuk menggempur habis pertahanan Australia. Dan hasilnya, pada menit 67, lewat sepakan jarak jauh Memphis Depay, Belanda mampu membalikkan keadaan 3-2, dan memenangi laga menawan ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Timur Kapadze Mengaku Kagum dengan STY, Kini Lanjutkan Tongkat Estafet di Timnas Indonesia?
-
Lionel Messi Bisa Perkuat Barcelona Tahun Depan via Jalur Ini
-
Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Gaji Timur Kapadze Jauh di Bawah Patrick Kluivert dan STY
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Minta Maaf Usai Gagal Lolos Piala Dunia U-17 Qatar
-
Anak Patrick Kluivert Dirumorkan Khianati Belanda, Bela Spanyol
-
Kronologis Andres Iniesta Dituding Tipu Banyak Penguasaha, Kerugian Capai Rp10 M
-
Ronaldo Umumkan Pensiun Internasional, Piala Dunia 2026 Jadi Akhir Karier Megabintang di Timnas
-
Pelatih Thailand Waspadai Ancaman Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025
-
Media Vietnam Salut dengan Prestasi Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 akan Jadi Turnamen Besar Terakhir Cristiano Ronaldo