Suara.com - Pecinta sepak bola tengah dilanda euforia Piala Dunia 2014 yang digelar di Brasil. Namun, warga Amerika menanggapi pesta sepak bola itu dengan dingin. Tidak ada antusiasme yang berlebihan.
Sepak bola memang bukan olah raga yang populer di negara Paman Sam itu. Karena, warga negara Amerika lebih menyukai olah raga basket atau American Football. Kenapa warga Amerika tidak terlalu menyukai sepak bola. Laman The Richest menyusun lima alasan sepak bola tidak populer di Amerika.
5. Tidak banyak pemain bintang di Amerika
Saat ini, remaja mulai banyak bermain sepak bola dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Namun, atlet terbaik di Amerika Serikat masih memilih olah raga selain sepak bola. Mereka yang mampu berlari cepat akan bermain American Football. Sedangkan atlet yang bisa berlari non stop sambil membawa bola akan bermain basket.
Sepak bola hanya dimainkan oleh anak-anak dari kalangan menengah. Itu yang membuat pemain bintang di timnas sepak bola Amerika saat ini lebih banyak lahir atau besar di luar Amerika. Anak-anak muda di Amerika tidak mempunyai idola atau bintang di sepak bola. Ini berbeda dengan basket atau American Football yang bergelimpangan pemain bintang.
4. Pura-pura
Sepak bola merupakan olah raga yang paling banyak adegan pura-pura. Hampir semua pelanggaran yang terjadi pasti disertai dengan adegan pemain mengerang kesakitan sambil memegang kaki atau pahanya. Di NBA, pemain yang melakukan tindakan berlebihan saat dilanggar pemain lawan akan dikenai denda.
3. Tidak Ada Waktu Jeda
Bagaimana anda sebagai penonton menyempatkan diri untuk mengambil bir di kulkas ketika pertandingan tengah berlangsung? Pertandingan sepak bola tetap berlangsung meski ada pemain yang cidera. Ada kalanya pertandingan dihentikan selama satu menit apabila ada pemain yang cidera. Tetapi tidak ada jeda komersial saat pertandingan berlangsung. Ada dua kekurangan dari tidak adanya waktu jeda. Pertama mengurangi pemasukan dari iklan komersial. Kedua, penonton tidak bisa memastikan apakah ketika pertandingan sudah memasuki menit ke-45 atau 90 akan langsung berakhir.
2. Offside
Di Amerika, pemain selalu berupaya untuk selalu terdepan dibandingkan pemain bertahan lawan. Di sepak bola, pemain bertahan lawan terkadang dengan sengaja menerapkan taktik jebakan offside. Permainan akan dihentikan apabila ada pemain yang berada dalam posisi offside.
1. Olahraga yang defensif
Semua aturan yang ada di sepak bola mempunyai kecenderungan untuk pertandingan yang defensif. Aturan offside mengurangi kenikmatan pecinta olahraga di Amerika menyaksikan kecepatan para pemain. Selain itu, skor yang terjadi di sepak bola juga tidak banyak sehingga tidak menimbulkan unsur daya tarik. Berbeda dengan basket yang skornya bisa mencapai seratus atau bisbol.
Berita Terkait
-
Trump Tangkap Nicolas Maduro: Kalau Presiden Tumbang, Gimana Nasib Venezuela?
-
Pendukung Israel Minta AS Segera Caplok Greenland, RUU Aneksasi Sudah Disiapkan
-
Ini Dia John Herdman, Nahkoda Baru Timnas Indonesia
-
Harga Minyak Dunia Terguncang: Geopolitik AS, Iran dan Venezuela Jadi Penentu
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji
-
Alasan John Herdman Tolak Honduras Demi Timnas Indonesia Ternyata Karena...
-
Alasan John Herdman Anggap Tekanan Suporter Fanatik Timnas Indonesia Sebagai Hadiah Spesial
-
John Herdman Fokus Evaluasi Skuad dan Diskusi Khusus Bersama Kapten Jay Idzes
-
John Herdman Pantau BRI Super League Demi Temukan Bakat Lokal Baru Untuk Timnas Indonesia
-
Liam Rosenior Berencana Pulihkan Status Dua Pemain yang Diasingkan Enzo Maresca
-
Manchester City Sikat Newcastle United 2-0, Pep Guardiola Malah Murka Gegara Ini
-
Kabar Buruk Datang dari Prancis: Calvin Verdonk Dinilai Mengecewakan, Lille Cari Pengganti