Suara.com - Brasil kontra Chile yang bermain di Stadion Mineirao, Belo Horizonte, Minggu (29/6/2014) dinihari, belum juga menghasilkan pemenang, hingga waktu 120 menit berakhir. Laga pun, mau tak mau, harus diselesaikan dalam adu penalti.
Selama laga, kedua tim bermain dengan tempo sangat tinggi. Adu fisik pun terus terjadi, hingga membuat laga sangat seru dan menegangkan.
Brasil, mampu unggul lebih dulu pada menit 17, lewat gol yang dibuat David Luiz. Akan tetapi, Chile yang tak gentar melawan tuan rumah, mampu bangkit dan membalas gol pada menit 32, lewat aksi Alexis Sanchez.
Sejatinya, pada babak kedua, tepat di menit 54, Brasil mampu merobek kembali gawang Chile, lewat gol yang dibuat Hulk. Nahas, gol dianulir wasit asal Inggris, Howard Webb, yang menuding Hulk melakukan hand ball terlebih dahulu.
Bahkan, Hulk diganjar kartu kuning lantaran dicap sengaja melakukan hand ball.
Hingga babak kedua berakhir, kedua tim tetap tak jua menciptakan gol. Laga pun berlanjut ke perpanjangan waktu.
Di babak tambahan, tempo tetap tidak berubah. Kedua tim bermain saling serang, tak kenal lelah. Pun dengan para suporter. Meski tegang, mereka tetap berteriak mendukung tim masing-masing.
Ketegangan makin menjadi di penghujung laga babak tambahan. Brasil dan Chile sama-sama nyaris membobol gawang masing-masing, untuk pulang membawa kemenangan. Chile yang pertama mendapatkan peluang lewat sepakan Pinilla. Nahas bola membentur gawang, sehingga membuyarkan asa kemenangan tim tamu.
Brasil, beberapa detik kemudian, balas mengancam. Sayang, sepakan Ramires melenceng sangat tipis dari gawang Claudio Bravo.
Akhirnya, untuk menuntaskan laga, Brasil dan Chile, mau tak mau, harus melakoni drama adu penalti.
Berita Terkait
-
Ini Dia John Herdman, Nahkoda Baru Timnas Indonesia
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Kekerasan Pemain Sepak Bola Viral, Andre Taulany Senggol Erick Thohir Bawa-Bawa Pasukan Lapor Pak!
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Lawan Kuat dari Eropa! Bulgaria Dikabarkan Bakal Tantang Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Here We Go! Vinicius Resmi Perkuat Dewa United di Putaran Kedua BRI Super League
-
Pemain Timnas Indonesia ini Punya Peran Signifikan dari Win Streak Persib Bandung
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan