Suara.com - Pertarungan ketat akan terjadi di Grup B Piala AFF Suzuki 2014. Pasalnya juara bertahan Singapura, Malaysia, Thailand dan Myanmar sama-sama memiliki peluang untuk lolos ke semifinal.
Laga grup B akan dimulai pada 23 November, dimana Malaysia akan menghadapi Myanmar. Sedangkan tuan rumah Singapura yang juga menyandang sebagai juara bertahan, akan menghadapi tim kuat lainnya, Thailand.
Laga antara Singapura dan Thailand menjadi laga ulangan final Piala AFF 2012. Namun sejak menjadi juara dua tahun lalu di Bangkok, Singapura kini memiliki sentuhan baru di tangan pelatih Bernd Stange.
Pelatih asal Jerman ini menggantikan posisi Radojko ‘Raddy Avramovic’ yang telah sukses membawa The Lions di turnamen AFF 2004, 2007 dan 2012. Persiapan The Lions untuk menghadapi turnamen ini pun cukup positif.
Setelah dikalahkan oleh Bahrain 0-2, Singapura sukses memenangi dua laga uji coba terakhirnya yaitu menang 2-0 dari Laos dan 4-2 dari Kamboja. Hasil ini sudah menjadi modal baik untuk mempertahankan gelarnya.
Sementara Thailand juga memiliki penampilan baik konsisten di turnamen ini. Di tangan pelatih, Kiatisuk "Zico" Senamuang, Thailand dengan para pemain mudanya, telah siap membalaskan dendamnya dari Singapura.
Zico juga berhasrat meraih gelar setelah memenangkan tiga gelar AFF Suzuki Cup sebagai pemain. Dari dua laga uji coba terakhirnya, Thailand kalah 0-3 dari Cina namun menang 3-0 dari peserta Piala AFF Grup A, Filipina.
Sementara Malaysia yang merupakan juara 2010 juga tak bisa dipandang enteng. Di tangan pelatih pelatih Dolla Saleh, Malaysia ingin meraih hasil lebih baik lagi setelah terakhir mereka dihentikan Thailand di semifinal.
Satu peserta lagi di grup B adalah Myanmar yang lolos dari kualifikasi. Namun Myamar juga tidak bisa dipandang enteng karena saat ini mereka ditangani oleh Raddy Avramovic yang sebelumnya sukses bersama Singapura.
Jadwal Grup B Piala AFF 2014:
Tanggal Tim
23/11/2014 Malaysia vs Myanmar, Jalan Besar Stadium, Singapura
23/11/2014 Singapura vs Thailand, National Stadium, Kallang
26/11/2014 Malaysia vs Thailand, Jalan Besar Stadium, Singapura
26/11/2014 Myanmar vs Singapura, National Stadium, Kallang
29/11/2014 Thailand vs Myanmar, Jalan Besar Stadium, Singapura
29/11/2014 Singapura vs Malaysia, National Stadium, Kallang
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid