Suara.com - Juara bertahan Chelsea gagal meraih tiga poin di laga perdananya di musim 2015/16. Menjamu Swansea City, The Blues harus puas berbagi poin usai bermain imbang 2-2.
Dalam laga tersebut, Chelsea unggul 2-1 di paruh pertandingan. Akan tetapi, tiga poin lepas dari genggaman setelah Bafetimbi Gomis membatalkan kemenangan The Blues lewat titik putih.
Jalannya Pertandingan
Menjamu Swansea City di Stamford Bridge, Chelsea yang mendominasi penguasaan bola nyaris tertinggal lebih dulu di menit 15.
Berawal dari serangan balik, Shelvey menyodorkan bola kepada Gomis yang meneruskan bola ke arah gawang. Namun bola menyentuh kaki kapten The Blues John Terry sebelum akhirnya dibuang keluar kotak penalti.
Memasuki menit 23, Chelsea yang sempat dikagetkan serangan balik tim tamu berhasil memecah kebuntuan. Melalui tendangan bebas, Oscar mengubah kedudukan menjadi 1-0.
Tertinggal satu gol, Swansea langsung bereaksi. Alhasil, di menit 29 Andre Ayew sukses menyeimbangkan kedudukan menjadi 1-1.
Akan tetapi euforia tim tamu tidak berlangsung lama. Hanya berselang satu menit, The Blues kembali memimpin setelah Federico Fernandez mencatatkan gol bunuh diri. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Kenyataan pahit harus diterima manajer The Blues Jose Mourinho setelah timnya harus bermain dengan 10 orang di awal babak kedua. Penjaga gawang nomor satunya, Thibaut Courtois diganjar kartu merah usai menjatuhkan Bafetimbi Gomis di menit 52 dan Swansea mendapat hadiah penalti.
Menyusul diusirnya Courtois, Mourinho pun menarik keluar Oscar dan memasukkan penjaga gawang barunya Asmir Begovic.
Gomis yang maju sebagai eksekutor tidak mensia-siakan peluang tersebut. Dengan penuh percaya diri, Gomis menundukkan Begovic. Skor kembali imbang 2-2.
Bermain dengan 10 pemain, Chelsea mulai mendapat tekanan bertubi-tubi dari The Swan. Di menit 61, tim tamu nyaris membalikkan keadaan lewat tandukkan Montero. Beruntung bagi The Blues, Begovic dengan sigap mengamankan bola.
Tujuh menit berselang, Montero berhasil menjebol gawang Begovic. Akan tetapi gol tersebut dianulir sang pengadil karena berbau offside.
Di menit 75, Chelsea mendapat peluang untuk kembali memimpin. Berawal dari serangan balik cepat yang dimotori Willian, Hazard yang mendapat sodoran bola melepas tendangan keras tepat ke mulut gawang. Akan tetapi bola berhasil dimentahkan Fabianski.
Skor 2-2 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Susunan Pemain:
Chelsea (4-2-3-1): Thibaut Courtois; Branislav Ivanovic, Gary Cahill, John Terry, Cesar Azpilicueta; Nemanja Matic, Cesc Fabregas; Willian, Oscar, Eden Hazard; Diego Costa.
Cadangan: Begovic, Zouma, Ramires, Mikel, Moses, Remy, Falcao.
Swansea City (4-2-3-1): Lukasz Fabianski, Kyle Naughton, Federico Fernandez, Ashley Williams, Neil Taylor, Ki Sung-Yueng, Jonjo Shelvey, Gylfi Sigurdsson, Andre Ayew, Jefferson Montero, Bafetimbi Gomis.
Cadangan: Nordfeldt, Rangel, Bartley, Tabanou, Cork, Routledge, Eder.
Berita Terkait
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League
-
Chelsea Satu Kemenangan di Desember 2025, Enzo Maresca Dipecat 2026?
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Arsenal Diuji Bournemouth, Big Match Manchester City vs Chelsea
-
Manchester United dan Chelsea Bidik Mike Maignan, AC Milan Ketar-ketir
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Waspadai Ratchaburi FC, Julio Cesar Siap Bawa Persib ke 8 Besar ACL Two
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3