Suara.com - Hari ini, 30 tahun yang lalu, Muhammad Roby lahir di Jakarta. Lelaki yang lebih akrab dipanggil M. Roby ini adalah mantan bek Timnas Indonesia yang kini memperkuat Pusamania Borneo FC.
Ajang Piala Presiden jadi angin segar bagi para pesepakbola tanah air, di tengah sepinya kompetisi. Tak terkecuali bagi M. Roby, salah satu bek andalan tim Merah Putih.
Bersama bek timnas lainnya, Hamka Hamzah, M. Roby menjadi pilar bagi lini belakang klub Pusamania Borneo FC. Apalagi, klub yang disebut-sebut sebagai kekuatan baru di kancah persepakbolaan tanah air ini juga diperkuat sederet pemain top seperti Diego Michiels, Boaz Solossa, Ferinando Pahabol, dan Ponaryo Astaman.
Kini, M. Roby dan kolega sudah berhasil lolos ke babak delapan besar sebagai runner-up Grup D bersama PSM Makassar yang tampil sebagai juara grup karena unggul selisih gol.
M. Roby belajar mengolah si kulit bundar di Persikad Depok pada tahun 2003. Klub itu pulalah yang ia bela di level senior hingga tahun 2007.
Selepas dari Persikad, M. Roby dipinang Persija. Namun, hanya setahun, dirinya dilego ke Perik Kediri. Tahun 2009 hingga tahun 2014, dirinya memperkuat Persisam Samarinda, bahkan dinobatkan sebagai Pemain Terbaik pada kompetisi Indonesian Inter Island Cup tahun 2012.
Jelang kompetisi ISL 2015, M. Roby pindah ke PS Barito Putra. Sayang, meski sempat bergulir, kompetisi ISL mandek di tengah jalan.
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Nestapa Mohamed Salah di Piala Afrika 2026 Kini Pulang ke Anfield Demi Tempat Utama
-
Florentino Perez Dikepung Amarah Fans, Bernabeu Jadi Saksi Krisis Real Madrid
-
Sassuolo Kalah Tipis dari Napoli, Jay Idzes: Kami Bikin Pasukan Conte Kerepotan
-
Incar Kemenangan ke-12 Beruntun, Barcelona Diterpa Kabar Buruk Jelang Lawan Real Sociedad
-
Scudetto Makin Menjauh, Tiket Liga Champions Jadi Paling Realistis Bagi Juventus
-
Kim Sang-sik Disebut Tak Punya Rival Seimbang di Piala AFF 2026, John Herdman Diremehkan?
-
Jacksen F. Tiago Turun Gunung, Sebut Pembinaan Usia Dini Kunci Emas Sepak Bola Putri Indonesia
-
Rapor Miliano Jonathans Usai Debut di Excelsior: Main 16 Menit Tapi Jadi Kreator Gol
-
Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Meninggal Dunia, Kolaps Dipinggir Lapangan
-
Ronald Koeman Merasa Belanda Tak Diperhitungkan di Piala Dunia 2026