Suara.com - Jose Angel Jimenez Munoz de Morales, anggota Komite Teknis Wasit La Liga, angkat bicara perihal kasus yang melibatkan dirinya. Sebelumnya, Jimenez dikabarkan telah menekan seorang hakim garis untuk memihak Real Madrid di laga El Clasico yang bakal dihelat November mendatang.
Kasus ini sendiri tengah dalam penyelidikan polisi. Kasus tersebut mencuat setelah korban yang tidak ingin disebutkan namanya, melaporkan Jimenez. Menanggapi hal ini, Jimenez mengaku kaget.
"Saya tidak tahu bagaimana bisa ada kabar seperti itu. Ini keterlaluan," tukas Jimenez kepada media.
"Saya mengetahui (kasus) hal ini pada pukul 19.55 dan informasi yang saya dapat masih samar. Mereka memberikan salinan laporan tersebut kepada Federasi Sepak Bola Spanyol, RFEF, saat saya baru tiba di rumah," jelasnya.
"Saya akan pelajari hal ini dengan seksama guna mengetahui apa tengah terjadi. Tapi saat ini saya belum bisa berkomentar banyak," tambahnya.
Kasus ini mencuat setelah seorang pengacara, Jacinto Vicente, melaporkan tekanan seorang hakim garis yang menjadi kliennya. Hakim garis yang namanya tidak disebutkan itu mengaku mendapat tekanan dari Jose Angel Jimenez Munoz de Morales.
Korban mengaku dirinya sudah menerima surat penunjukkan untuk menjadi salah satu ofisial laga klasik antara Madrid vs Barcelona November mendatang. Akan tetapi, korban ditekan oleh Jimenez untuk memihak kepada Real Madrid.
Artinya, korban diminta untuk mengambil keputusan yang menguntungkan Real Madrid dalam laga El Clasico November mendatang.
Selain korban, Jimenez ternyata juga menekan sejumlah wasit lainnya. Seperti dilansir Cadena COPE, sejumlah wasit ditekan Jimenez untuk memihak sebuah klub dalam sejumlah pertandingan yang dihelat pada pertengahan September lalu. (Football Espana)
Berita Terkait
-
Chelsea Bantai Barcelona 3-0, Blaugrana Tak Berkutik dengan 10 Pemain
-
Prediksi Line-up Tim Matchday 5 Liga Champions: Rekor Haaland, Barca dan Chelsea Pincang
-
PSSI Sudah Tahu? Jordi Cruyff Diam-diam Negosiasi dengan Ajax di Barcelona
-
Jelang Hadapi Chelsea, Lamine Yamal Kembali Koar-koar di Media Sosial
-
Harry Kane Tegaskan Soal Rumor Barcelona: Saya Tak Mau Terburu-buru
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Cerita Asal Usul Nama Giovanni van Bronckhorst, Berbau Italia Berdarah Indonesia
-
Alex Pastoor Ngarep Rumor Jadi Pelatih Ajax Amsterdam Jadi Kenyataan
-
Jurnalis Pengungkap Skandal Naturalisasi FAM Diserang Brutal, Dikejar, Dipukul, Ditendang
-
Terungkap! Ayah Giovanni van Bronckhorst Bukan Orang Sembarangan di Belanda
-
Drama 5 Gol! Juventus Menang Dramatis Lawan Bodo, Jonathan David Jadi Pahlawan
-
Leverkusen Bikin Kejutan Besar! Manchester City Dibungkam 2-0 di Etihad
-
Chelsea Bantai Barcelona 3-0, Blaugrana Tak Berkutik dengan 10 Pemain
-
Jelang HUT ke-97, Persija Jakarta Luncurkan Buku Foto Eksklusif We Rise Again'
-
Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Tribun Atas Stadion Utama Gelora Bung Karno Akan Dibuka
-
PSSI Incar van Bronckhorst, Berapa Gaji Fantastis yang Harus Dibayar?