Suara.com - Tim Semen Padang menaklukkan Bali United dengan skor 2-0 dalam pertandingan grup B turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015 di Stadion Kapten Diptha, Gianyar, Bali, Kamis malam.
Pada babak pertama tim asuhan Indra Sjafri (Bali United) lebih mendominasi permainan dan terus memberikan tekanan ke jantung pertahanan Semen Padang, namun tidak ada satu gol pun tercipta hingga skor bertahan 0-0.
Kemudian di babak kedua justru Bali United yang mendapat tekanan dan kebobolan dari tamunya Semen Padang yang dicetak James Koko Lomel menit ke-82 dan Nur Iskandar (84).
Hingga wasit Nusul Fadilah meniup peluit panjang skor bertahan 2-0 untuk kemenangan Semen Padang. Dalam laga itu, wasit mengeluarkan dua kartu kuning untuk Semen Padang yakni Yu Hyun Koo menit ke-45 dan Hamdi Ramdan (62).
Dengan hasil tersebut, posisi sementara di puncak klasemen Grup B diraih Mitra Kukar dengan raihan enam poin diikuti Persipura Jayapura (enam poin) posisi kedua, Semen Padang (enam poin) posisi ketiga, PSM Makasar (empat poin) posisi keempat dan juru kunci Bali United (dua poin).
"Saya ucapkan selamat kepada Semen Padang karena sudah mampu bermain baik," kata Pelatih Bali United, Indra Sjafri.
Ia mengakui, peluang Bali United untuk lolos ke babak selanjutnya sudah tidak mungkin, namun tim ini harus berproses seperti apa yang direncanakan.
Ke depannya akan memperbaiki kelemahan tim sehingga lebih baik dalam laga berikutnya. "Saya sudah mengingatkan anak-anak untuk berhati-hati, namun inilah sepak bola dan saya lihat pemain lebih banyak fokus menyerang dari pada bertahan," ujarnya.
Indra menambahkan, Bali United ingin membangun tim dan tidak menginginkan pemain bermain individual.
Pelatih Semen Padang Nil Maizar mengatakan, kemenangan ini berkat kerja keras anak-anak yang melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai strategi yang diarahkan.
"Target tercapai untuk laga hari ini dan permainan anak-anak luar biasa," katanya.
Namun, ia mengakui tidak bertepuk dada atas kemenangan ini dan tetap bersyukur atas apa yang dicapai anak asuhnya, sehingga mampu memetik kemenangan dalam laga ini. (Antara)
Berita Terkait
- 
            
              Bojan Hodak Minta Persib Bandung Kembali Fokus usai Musnahkan Kutukan di Kandang Bali United
 - 
            
              Menang Tanpa Kebobolan Lawan Bali United, Bojan Puji Penampilan Teja Paku Alam
 - 
            
              Johnny Jansen: Kartu Merah Mirza Mustafic Penyebab Bali United Kalah
 - 
            
              Julio Cesar Bongkar Kunci Kemenangan Persib Bandung atas Bali United
 - 
            
              Persib Bandung Kalahkan Bali United, Bojan Hodak:KamiLayak Menang
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
 - 
            
              FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
 - 
            
              Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
 - 
            
              Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur
 - 
            
              Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
 - 
            
              Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
 - 
            
              Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off