Suara.com - Pelatih Perseru Serui, Agus Sutiono, mengaku sudah mempunyai strategi khusus untuk mengalahkan Persipura Jayapura dalam lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 di Stadion Mandala, Jayapura, Papua, Sabtu (28/5/2016).
"Kami tahu, Persipura tim yang besar dan punya kans menang di kandang. Tapi kami ada strategi khusus untuk mengalahkan mereka," kata Agus Sutiono saat berada di Kota Jayapura, Papua, Jumat (27/5/2016).
Meski tuan rumah bertabur pemain bintang yang sarat akan pengalaman serta banyak mengoleksi piala Liga Indonesia dan sejumlah turnamen, Perseru, kata dia, tidak akan gentar untuk merebut poin di kandang lawan.
"Kami tahu Boaz (Solossa, kapten Persipura) adalah pemain hebat, tapi di sisi lain kami juga memiliki pemain hebat," katanya.
Agus mengaku tidak ada penjagaan khusus kepada pemain tim tuan rumah guna memuluskan kemenangan, karena Perseru sudah mempunyai strategi khusus untuk meredam sejumlah pemain bagus Persipura.
"Tidak ada penjagaan khusus kepada pemain Persipura. Anak-anak akan bermain sesuai dengan taktik dan strategi yang sudah saya berikan. Jika berjalan lancar, maka tidak mustahil bisa raih hasil positif," katanya.
Lebih jauh, Agus mengatakan timnya sudah siap menghadapi derby Papua ini yang sarat gengsi dan ego. Kesiapan itu termasuk pula hadapi permainan taktis, lugas, cepat, dan cenderung keras.
"Kami menargetkan menang di kandang Persipura Jayapura. Meski main di kandang Persipura yang didukung oleh Persipuramania namun kami juga memiliki pendukung sendiri yang akan hadir dalam pertandingan besok," kata Agus.
Hal senada juga diucapkan Arthur Bonai, motor serangan tim bejuluk Kuda Laut Oranye, yang mengaku poin penuh yang diembankan kepada pemain akan diupayakan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhir laga 2X45 menit.
"Kami tidak ingin kalah dan ingin membawa pulang poin. Saya dan rekan-rekan sudah sepakat tampilkan permaian yang ngotot untuk bawa kemenangan," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini