Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Eduard Tjong telah menetapkan 23 nama pemainnya. Mereka bakal memperkuat Timnas Garuda Muda pada kejuaraan Piala AFF 2016 di Hanoi, Vietnam, 11-24 September.
Berdasarkan data dari tim media PSSI yang diterima di Jakarta, Selasa, dari 23 nama yang akan dibawah ke Vietnam itu tidak ada nama Samuel Cristianson. Pemain dengan posisi "full back" kiri itu resmi dicoret karena kondisinya belum maksimal usai cedera.
"Samuel dicoret karena masih ada rasa takut akan cederanya kambuh lagi. Sebelumnya tim pelatih melakukan pemantauan selama pemusatan latihan di Yogyakarta. Akhirnya tim pelatih memutuskan dicoret," kata Eduard Tjong.
Samuel Cristianson mendapatkan cedera saat Timnas Garuda Muda menjalani pemusatan latihan di National Youth Training Center, Bojongsari, Depok.
Saat itu cedera lutut cukup serius sehingga harus mendapatkan perawatan. Sebenarnya, cederanya mulai membaik saat pemusatan latihan dilanjutkan di Yogyakarta.
Setelah menetapkan pemain yang akan dibawa ke Vietnam, Eduard Tjong ternyata masih menjadwalkan beberapa pertandingan uji coba bagi Awan Setho Raharjo dan kawan-kawan, baik melawan tim lokal maupun uji coba internasional.
Khusus untuk uji coba dengan tim lokal, mantan pelatih Persela Lamongan itu, menetapkan akan menghadapi Persikama Kabupaten Magelang di Stadion Gemilang Bumirejo Mungkid, Rabu (24/8) dan PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (26/8).
Untuk uji coba internasional yang diharapkan oleh pelatih Eduard Tjong dijadwalkan pekan depan.
Berikut 23 pemain Timnas U-19 yang dibawa ke Vietnam:
1. Muhammad Riyandi (Kiper), Barito Putera
2. Satria Tama Hardiyanto (Kiper), Persegres Gresik
3. Awan Setho Raharjo (Kiper), Persip Pekalongan
4. Arizky Wahyu Satria (Bek), ASIFA
5. Bagas Adi Nugroho (Bek), MSG
6. Jujun Saepuloh (Bek), Persib
7. Ibrahim Sanjaya (Bek), Persip Pekalongan
8. Habibi (Bek), PS Bangka
9. Andy Setyo Nugroho (Bek), Pusamania Borneo FC
10. Chrystna Bhagascara (Gelandang), ASIFA
11. Satria Wardana (Gelandang), Kwarta Medan
12. Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Gelandang), MSG
13. Syahrian Abimanyu (Gelandang), MSG
14. Abdul Haris Tuakia (Gelandang), PPLM
15. Edo Febriansah (Gelandang), PPLM
16. Nevy Alexsander Dwaramury (Gelandang), PPLM
17. Pandi Lestaluhu (Gelandang), PS TNI
18. Asnawi Mangkualam Bahar (Gelandang), PSM Makassar
19. Muhammad Alwi Slamat (Gelandang), Semen Padang
20. Sandi Pratama (Gelandang), PS Bangka
21. Saddil Ramdani (Gelandang), ASIFA
22. Muhammad Rafli (Penyerang), ASIFA
23. Muhammad Dimas Drajad (Penyerang), PS TNI.
(Antara)
Berita Terkait
-
Indra Sjafri dan Perjalanan Pengabdian 14 Tahun untuk Tanah Air yang Berakhir Antiklimaks
-
AFF Womens Championship U-19 2025: Indonesia Tergabung di Grup Neraka
-
Usai Kandaskan Argentina, Seharusnya Thailand Bukan Lawan yang Sulit bagi Timnas Indonesia U-19
-
Timnas Indonesia U-19 yang Sekarang Memang Beda, Simak 4 Fakta Menarik yang Mereka Miliki!
-
Laga Kedua Lawan Thailand, Timnas U-19 Harus Waspadai Misi Balas Dendam Tim Gajah Perang Muda
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Allano Lima Bersinar di GBK, Bahas Dukungan Jakmania, dan Malam Emosional Bersama Persija
-
Bojan Hodak Minta Operator Liga Ubah Jadwal Persib Bandung Akibat Agenda Padat Kompetisi Asia 2026
-
Ruben Amorim Peringatkan Rival Premier League: Pemain Pulih, MU Bangkit!
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Arsenal Diuji Bournemouth, Big Match Manchester City vs Chelsea
-
MU Imbang Lawan Wolves, Ruben Amorim Optimistis Tembus Liga Champions Meski Badai Cedera Menghadang
-
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Bola Januari 2026: Ada Man City vs Chelsea Hingga Derby Barcelona!
-
Pernah Bertemu di Uji Coba, Bojan Hodak Percaya Diri Hadapi Ratchaburi FC
-
Manchester United dan Chelsea Bidik Mike Maignan, AC Milan Ketar-ketir
-
Gabriel Magalhaes Bongkar Alasan Buat Gestur Pancing Emosi Pemain Aston Villa
-
Pep Guardiola Bersitegang dengan Awak Media Gegara Rumor Antoine Semenyo