Suara.com - Bagi pasangan yang telah menikah, honeymoon atau bulan madu pastinya jadi momen yang terindah. Di momen inilah sang suami dan istri bisa berbagi kebahagiaan bersama dalam sebuah liburan.
Momen ini pulalah yang tidak ketinggalan dilakukan mega bintang Barcelona dan tim nasional Argentina, Lionel Messi.
Usai menikah dengan kekasihnya, Antonella Roccuzzo yang telah memberinya dua anak--Thiago dan Mateo--, Messi pun membawa keluarga kecilnya liburan di St Bart’s, Kepulauan Karibia.
Namun, sekalian bulan madu, Messi rupanya juga lakukan liburan bareng dengan rekan setimnya di Los Azulgrana, Luis Suarez, memanfaatkan jeda kompetisi di musim panas.
Hal itu diketahui dari foto dan video yang diunggah Messi di akun Instagram-nya, @leomessi, Senin (10/7/2017).
Tampak dalam postingan tersebut, Messi dan keluarganya lakukan liburan bareng di sebuah pantai bersama Suarez yang juga membawa serta istri dan anaknya.
Sementara, dalam video yang diunggah, tampak Messi dan Suarez melakukan sebuah tantangan kecil di kolam air yang berukuran tidak terlalu besar, di sebuah resort yang disewa.
Terlihat, Messi dan Suarez bermain "keepy-uppy", sebuah permainan dengan tujuan menjaga objek, biasanya bola, tidak jatuh.
Selama beberapa saat, baik Messi dan Suarez tampak mampu menjaga bola agar tidak jatuh atau keluar arena kolam renang, dengan cara saling mengirim bola lewat sundulan kepala.
Baca Juga: Langgar Hukum di AS, Pemain Baru MU Ini Tak Wajib Hadiri Sidang
Namun, dalam permainan ini, Messi-lah pemenangnya setelah pengembalian Suarez keluar kolam.
"Los chicos divirtiéndose. The boys having fun," tulis Messi dalam caption video-nya bersama Suarez;
Seperti diketahui, pada 30 Juni lalu, Messi secara resmi menikahi Roccuzzo yang telah memberinya dua anak di Hotel City Center-Casino, Rosario, Argentina.
Lebih dari 250 tamu menghadiri pesta pernikahan Messi dan Roccuzzo. Diantaranya adalah rekan-rekan Messi di Barcelona dan tim nasional Argentina, seperti Xavi Hernandez, Carles Puyol, Cesc Fabregas, Samuel Eto'o, dan Sergio Aguero.
Tag
Berita Terkait
-
Vinicius Jr Kena Damprat Carlo Ancelotti: Dia Sudah Minta Maaf
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Barcelona Goda Harry Kane, Bayern Munich Bisa Ketiban Rezeki Nomplok
-
Barcelona Menang 3-1, Hansi Flick: Harusnya Kami Menang 6-2
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan
-
Bintang Brasil Sebut Timnas Indonesia U-17 Sebagai Lawan Serius di Piala Dunia U-17 2025
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!
-
Lupakan Kekalahan Zambia, Mathew Baker Tegaskan Siap Tempur Lawan Brasil
-
Rooney Sindir Van Dijk, Kapten Liverpool Balas dengan Elegan Usai Kalahkan Real Madrid