Suara.com - Pemain tim nasional Indonesia U-22 Osvaldo Ardiles Haay punya nazar mulia jika timnas berhasil menjadi juara di SEA Games 2017 Kuala Lumpur, Malaysia. Dia berjanji bakal memberikan santunan kepada anak yatim di panti asuhan.
Pada multievent olahraga dua tahunan itu, Timnas U-22 memang ditargetkan meraih emas oleh PSSI. Evan Dimas dan kawan-kawan sendiri tergabung di Grup B bersama Thailand, Vietnam, Kamboja, Filipina, dan Timor Leste.
"Kalau dapat emas saya mau kasih berkat ke orang lain. Saya ingin sumbang ke panti asuhan anak yatim di Papua," kata Osvaldo saat ditemui di kamp pemusatan latihan Timnas U-22 di Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, Rabu (9/8/2017).
Diungkapkan Osvaldo, diantara lawan-lawan yang ada di Grup B, Thailand menjadi pesaing terberat Indonesia. Anak-anak dari Negeri Gajah Putih memang masih dianggap sebagai 'raja' sepakbola di kawasan Asia Tenggara.
Dalam dua perhelatan SEA Games terakhir saja, Thailand masih membuktikan ketangguhannya dengan merebut medali emas: SEA Games 2015 Singapura dan 2013 Myanmar.
Meski demikian, Osvaldo tetap optimistis Timnas U-22 mampu mengalahkan Thailand yang akan jadi lawan pertama mereka di penyisihan Grup B, 15 Agustus mendatang.
"Beban pasti ada, tapi saya yakin. Mereka (Thailand) sangat kuat, tapi kami ingin menang. Kami juga ingin lolos (penyisihan grup) dan meraih hasil yang terbaik," ujar pemain yang merumput bersama Persipura Jayapura.
Skuat asuhan Luis Milla ini direncanakan akan berangkat ke Kuala Lumpur pada 12 Agustus 2017.
Baca Juga: 3 Penyelundup Sabu 1 Ton Banten Ditangkap di Taiwan, Ini Perannya
Tag
Berita Terkait
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
-
STY Kembali? Intip Peluang 3 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia Pasca Era Kluivert
-
Patrick Kluivert Jadi Pelatih Tersingkat Timnas Indonesia Pasca Sanksi FIFA
-
5 Pelatih Terakhir Timnas Indonesia: Dari Harapan Besar hingga Akhir Tragis
-
Durasi Masa Jabatan 4 Pelatih Terakhir Timnas Indonesia, Bisa Menebak Siapa Paling Singkat?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
Lionel Messi Pimpin Laga Penutup Tahun Argentina, Siap Habisi Angola
-
Dear Erick Thohir, PSSI Harus Cepat Timur Kapadze Diminati Tim Turki dan China
-
Pemain Cadangan Timnas Indonesia U-22 Diminta Tak Kembali ke Klub Sampai SEA Games 2025
-
Persib Bandung Targetkan Kemenangan Melawan Dewa United, Beckham Putra Siap Kerja Keras
-
Alasan Eks Striker Chelsea Jude Soonsup-Bell Tinggalkan Inggris Demi Timnas Thailand
-
Vinicius Junior Pasang Target Ambisius: Ingin Bawa Brasil Juara Piala Dunia 2026
-
Pemain Keturunan Baru, Kiper FC Utrecht Bisa Main di Timnas 3 Negara, Termasuk Timnas Indonesia
-
Calon Penerus Ole Romeny! Pemain Keturunan Bandung Resmi Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On
-
Pemain Keturunan Ini Batal Bela Garuda meski Sempat Tampil di Timnas Indonesia U-20
-
Bek PEC Zwolle: Nenek Saya Lahir di Surabaya, Keturunan Maluku