Suara.com - Manajer Chelsea Antonio Conte mengatakan bahwa permainan skuatnya mendekati sempurna saat menghadapi Barcelona di Liga Champions. Namun satu kesalahan harus dibayar mahal karena Lionel Messi dapat menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Pada pertandingan di Stamford Bridge, Rabu (21/2/2018) dini hari WIB, Chelsea mampu memberikan tekanan kepada Barca. Di babak pertama tidak ada gol tercipta namun dua kali sepakan Willian dua kali terkena mistar gawang.
Willian akhirnya membuat Chelsea memimpin lewat golnya di menit ke-62. Namun Andreas Christensen melakukan kesalahan setelah memberikan umpan jauh yang berhasil direbut oleh Andres Iniesta dan diberikan kepada Messi.
Peluang tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh Messi guna menjebol gawang Thibaut Courtois dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-75. Chelsea pun gagal menambah gol dan skor imbang hingga akhir laga.
Conte pun memuji para pemainnya yang telah menjalankan instruksinya dengan baik. Namun manajer Chelsea ini menyayangkan karena satu kesalahan harus dibayar dengan gol Messi.
"Saya pikir kami sangat dekat, sangat dekat dengan permainan sempurna," kata Conte kepada BT Sport. "Saya pikir hanya satu kesalahan dan saat Anda membuat kesalahan melawan Barcelona dengan pemain seperti Messi, [Luis] Suarez, Iniesta, Anda harus membayarnya,"
"Sayang sekali, saya sangat bangga dengan pemain saya untuk pertandingan ini, mereka mengikuti rencana kami. Sangat disayangkan, sangat disayangkan karena saya pikir malam ini kami sedikit tidak beruntung."
Baca Juga: Lebih Ganteng Mana, Verrell Bramasta Rambut Gondrong atau Pendek?
"Saya pikir ketika kita harus memiliki rencana untuk permainan ini. Hormati karakteristik lawan dan pahami cara terbaik untuk menghadapi mereka. Rencana kami sangat bagus dan usaha hebat, sayang sekali karena berbicara tentang hasil 1 -1 dan mungkin kami lebih pantas malam ini," tukas Conte. (Scoresway)
Berita Terkait
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso, Arbeloa Jadi Pengganti: Keputusan Tepat atau Terburu-buru?
-
Hari Ini John Herdman Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Pukul 09.00 WIB
-
Kegilaan Justin Hubner, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan dan Cetak Gol!