Suara.com - Persaingan Tottenham Hotspur dan Juventus dalam perebutan tiket ke perempat final Liga Champions masih tetap seru. Saat ini kedua tim akan saling menaklukkan saat Tottenham menjamu Juventus di Wembley Kamis (7/3/2018) dini hari WIB.
Tottenham dan Juventus sama -sama masih memiliki peluang untuk lolos ke delapan besar setelah di leg pertama di Turin berakhir imbang 2-2. Namun Tottenham saat ini berada di atas angin karena mereka akan menjadi tuan rumah di leg kedua ini.
Mencetak gol tandang sat bermain di Turin juga akan menjadi keuntungan bagi klub Liga Inggris ini. Pasalnya, hasil imbang tanpa gol atau imbang 1-1 sudah memastikan langkahnya The Lilywhites melaju ke babak berikutnya.
Meski demikian, Mauricio Pochettino tampaknya tidak hanya ingin mengejar hasil imbang dalam laga ini. Pochettino pun telah siap untuk menurunkan formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan bombernya Harry Kane di lini depannya guna mengejar kemenangan.
Namun Serge Aurier tidak dapat dimainkan karena mendapatkan hukuman karena kartu kuning di leg pertama. Toby Alderweireld juga dipastikan absen dalam laga ini setelah mengalami masalah cedera hamstring.
Sementara Mousa Dembele dipastikan fit setelah sempat absen saat Spurs menang 2-0 atas Huddersfield pada Sabtu kemarin. Dukungan dari para suportenya di Wembley diharapkan juga bisa mengangkat semangat para pemain menghadapi Juventus.
Di kubu Juventus, pelatih Massimiliano Allegri juga telah menyiapkan para pemain terbaiknya guna meraih kemenangan di Wembley. Allegri tentu juga cukup waspada melihat Spurs yang mampu bangkit untuk menyamakan kedudukan saat di Turin.
Formasi 4-3-3 telah disiapkan oleh Allegri untuk dapat mengalahkan tuan rumah Spurs. Mario Mandzukic dipastikan absen karena cedera namun Gonzalo Higuain sudah siap mengisi lini depan Juve setelah sempat mengalami masalah engkel.
Baca Juga: Preview Man City vs Basel: Partai Formalitas The Citizens
Federico Bernardeschi dan juga Juan Cuadrado juga absen namun Mattia De Sciglio telah ikut bersama skuat Juve ke London setelah sebelumnya cedera. Allegri tentu sudah memiliki strategi lain untuk dapat mengalahkan Spurs.
Pengalaman Juventus yang cukup banyak di kompetisi Eropa juga menjadi modal mereka menghadapi Spurs. Mampukah Spurs memanfaatkan peluangnya atau Juventus bisa memetik kemenangan guna memastikan tiket ke perempat final? Kita tunggu saja
Prakiraan susunan pemain :
Tottenham: Lloris; Trippier, Sánchez, Vertonghen, Davies; Dier, Dembélé; Son, Alli, Eriksen; Kane
Juventus: Buffon; Lichtsteiner, Benatia, Chiellini, Alex Sandro; Khedira, Pjanić, Matuidi; Dybala, Douglas Costa, Higuaín
Berita Terkait
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Prediksi Super Bigmatch Juventus vs Napoli: Duel Klasik Penentu Ambisi Empat Besar Serie A
-
Bayern Munich Santai soal Masa Depan Harry Kane, Disandingkan dengan Messi dan Ronaldo
-
Haaland Mandul dan 4 Alasan Kuat Pep Guardiola Diminta Mundur dari Manchester City
-
Here We Go! Juventus Resmi Dapatkan Striker Muslim dari Maroko, Siapa Dia?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Klasemen Terbaru Liga Inggris Usai Arsenal Dipermalukan Manchester United di Emirates
-
Hasil Liga Inggris: Manchester United Bungkam Arsenal 3-2, Setan Merah Tembus Empat Besar
-
Kejutan! Persib Bandung Resmi Rekrut Dion Markx, Dikontrak 2.5 Tahun
-
Here We Go! Layvin Kurzawa Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Durasi Kontraknya
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru