Suara.com - Laga sarat gengsi akan tersaji dalam semifinal Piala AFF U-19 2018 antara Timnas Indonesia U-19 melawan Timnas Malaysia U-19 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (12/7/2018) malam puku 19.00 WIB.
Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-19- akan mencoba mengulang sukses pada 2013 lalu, saat menjadi juara di ajang dan tempat yang sama. Skuat asuhan Indra Sjafri memang menargetkan gelar juara di Piala AFF U-19 edisi kali ini.
Ada sederet fakta menarik jelang "Derby Melayu" antara Indonesia vs Malaysia nanti malam. Salah satunya adalah kembalinya bintang muda Egy Maulana Vikri untuk memperkuat skuat Garuda Nusantara.
Berikut lima fakta jelang laga nanti malam:
1. Pada pertemuan terakhir kedua tim, Timnas Indonesia U-19 takluk dari Malaysia dengan skor telak 1-4. Itu terjadi pada laga pamungkas Grup F kualifikasi Piala Asia U-19 2018.
2. Laga nanti malam bakal jadi kali kedelapan kedua kesebelasan bertemu. Indonesia U-19 baru sekali kalah dari Malaysia, sisanya Garuda Nusantara meraih dua kali kemenangan, dan empat imbang.
3. Laga antara kedua tim tak pernah berakhir dengan skor 0-0 pada tujuh pertemuan terakhir.
4. Egy Maulana Vikri berpeluang jadi starter di laga nanti malam, usai kembali bergabung dengan skuat Timnas Indonesia U-19 pada Selasa (10/7/2018) malam WIB. Itu setelah klub Egy, yakni klub Polandia, Lechia Gdank mengizinkannya pulang kampung untuk memperkuat Garuda Nusantara di fase gugur Piala AFF U-19 2018.
5. Stadion Gelora Delta di Sidoarjo selalu penuh sesak saat Timnas U-19 berlaga di Jawa Timur dalam ajang Piala AFF. Tentu hal itu bisa membuat lawan-lawan Garuda Nusantara tertekan. Selain menyanyikan yel-yel dukungan, aksi-aksi kompak juga dilakukan para suporter, seperti aksi Mexico Wave dan Viking Clap layaknya suporter Islandia.
Berita Terkait
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Dulu Bintang, Beberapa Pemain Timnas Indonesia U-19 Era Evan Dimas Kini Jauh dari Sepak Bola
-
Jalani Karier di Liga Kamboja, Sulthan Zaky Ikuti Jejak Bintang Timnas Indonesia U-19
-
Posisi Baru Eliano Reijnders di PEC Zwolle Jadi Sorotan, Siap Beri Kejutan?
-
Kata-kata Terakhir Jens Raven Resmi Berpisah dari FC Dordrecht U-21
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Persiapan Singkat Bukan Alasan, Persija Jakarta Siap Libas Persijap
-
Rafael Leao Akui Perlu Pertajam Insting Gol meski Baru Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan, Rafael Leao Malah Disebut Allegri Sering 'Tertidur' di Lapangan
-
Klasemen Liga Italia usai AC Milan Bungkam Cagliari, Rossoneri Geser Inter dari Puncak
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Bursa Transfer Januari 2026: Napoli Wajib Perkuat Lini Belakang Demi Jaga Asa Scudetto
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta