Suara.com - Juventus tampaknya bakal menemui pesaing untuk memulangkan bintang Manchester United, Paul Pogba ke Serie A. Kabar terbaru Barcelona juga menginginkan jasa sang pemain. Setidaknya ini terlontar dari sang mega bintang Blaugrana, Lionel Messi.
Messi disebut meminta Barcelona untuk mendatangkan pemain bintang Manchester United sekaligus pemain yang berperan besar terhadap keberhasilan Timnas Prancis di Piala Dunia 2018, Paul Pogba pada bursa transfer musim panas ini.
Berdasarkan media asal Spanyol, Diario Gol yang dikutip oleh Sportskeeda menyebutkan bahwa Lionel Messi menginginkan Blaugrana untuk mendatangkan Paul Pogba ke Camp Nou.
Ternyata bukan hanya Messi saja yang menginginkan hal tersebut. Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde juga ingin mendapatkan tanda tangan Paul Pogba yang dibandrol dengan harga 150 juta poundsterling atau sekitar Rp 2,8 triliun itu.
Rumor tersebut makin kuat setelah direktur teknis Barcelona, Eric Abidal diketahui secara diam-diam telah bertemu dengan Paul Pogba di Beverly Hills untuk membicarakan rencana kepindahannya pada musim panas ini.
Penampilan Paul Pogba di Piala Dunia 2018 nampaknya berpengaruh besar terhadap rumor-rumor klub yang kini mengincarnya.
Pemain Timnas Prancis ini tak hanya mampu membawa skuat Les Bleus memenangkan ajang empat tahunan tersebut, tetapi juga turut menyumbang satu gol di laga final yang berakhir dengan skor 4-2 atas Kroasia.
Paul Pogba sendiri dikabarkan tengah gamang menyambut kompetisi musim ini bersama Manchester United. Tekanan besar dari suporter Setan Merah plus ketidakharmonisan dengan sang pelatih Jose Mourinho, membuatnya tak nyaman berada lebih lama di Old Trafford.
Berita Terkait
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Bakal Nganggur 4 Bulan, Lionel Messi Ditawari Duit Rp175 M tapi Ini Syaratnya
-
Bisa Dicontoh Timnas Indonesia, Etos Kerja dan Stamina Pemain Jepang Dipuji Eks MU
-
5 Gol Solo Terbaik Sepanjang Sejarah Liga Champions: Dari Kaka hingga Micky van de Ven
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan