Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-16 Fakhri Husaini menyiapkan timnya secara serius menjelang laga melawan Timnas U-16 Vietnam. Salah satu persiapan yang tengah dilakukan adalah mempertajam taktik. Laga melawan Vietnam di Grup C Piala U-16 Asia 2018, berlangsung Senin (24/9/2018).
"Tujuan latihan ini untuk mempersiapkan tim untuk laga besok. Terutama kami mempertajam aspek taktik bagaimana kami menyerang, bagaimana kami bertahan," ujar Fakhri usai memimpin latihan skuatnya di lapangan Kompleks Kemudahan Kemasyarakatan (3K) SS13, Subang Jaya, Selangor, Malaysia, Minggu.
Menurut Fakhri, Vietnam merupakan tim yang bagus terlepas dari kekalahan 0-1 Vietnam dari India di laga pertama Grup C.
Para pemain Vietnam dinilainya berkualitas baik dan memiliki kemampuan dasar sepak bola mumpuni. Hal itulah yang membuatnya tak mau memandang remeh lawannya itu meski dari tiga pertemuan sebelum Piala Asia, timnas U-16 Indonesia tak pernah kalah dari Vietnam.
Pertama, Indonesia dan Vietnam bermain imbang 1-1 kala bersua di Piala U-16 Tien Phong Plastic 2017 yang digelar di Vietnam, 14-18 Juni 2017.
Kemudian, kedua tim bersua kembali di final turnamen sepak bola remaja Jenesys di Jepang pada Maret 2018, di mana Indonesia mengandaskan perlawanan Vietnam dengan skor 1-0.
Pada perjumpaan ketiga, Juli 2018, Vietnam lagi-lagi belum bisa menaklukkan Indonesia setelah kalah 2-4 di babak grup Piala U-16 AFF 2018. "Bagi saya, itu masa lalu dan bukan patokan untuk pertandingan besok," tutur Fakhri.
Selain mengasah taktik, pelatih asal Aceh itupun akan mengadakan sesi khusus menonton pertandingan Vietnam bersama anak-anak asuhnya di hotel pada Minggu malam.
"Nanti malam ada acara nobar (nonton bareng)," kata dia.
Adapun laga timnas U-16 Indonesia kontra Vietnam akan digelar pada Senin (24/9) mulai pukul 20.45 waktu setempat di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia.
Indonesia sendiri untuk sementara memimpin Grup C Piala U-16 Asia 2018 setelah menaklukkan Iran 2-0 di pertandingan perdana.Sementara Vietnam berada di posisi ketiga setelah di pertandingan sebelumnya kalah dari India dengan skor 0-1. (Antara)
Berita Terkait
-
2 Pelatih Lokal Sebelum Nova Arianto yang Bawa Timnas Indonesia Gacor di Piala Asia U-17
-
Beri Selamat untuk Timnas Indonesia U-17, Fakhri Husaini Singgung Pemain Naturalisasi?
-
Prestasi Fakhri Husaini, Sebut Lolos Piala Dunia U-17 Sekarang Lebih Mudah daripada Zamannya
-
Fakhri Husaini dan De Javu Shin Tae-yong Panaskan Semifinal PON 2024
-
Perak Angkat Besi Thailand di Olimpiade Jadi Pembuka Jalan Fakhri Husaini ke Eropa?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Hasil Liga Italia: Sassuolo Permalukan Atalanta 3-0, Jay Idzes Lakukan Penyelamatan Ajaib
-
Thomas Frank Kecewa Tottenham Gagal Menang Usai Kebobolan di Menit Akhir
-
Lionel Messi Masuk 11 Pemain Terbaik MLS 2025, Pecahkan Banyak Rekor
-
Media Uzbekistan Bocorkan Timur Kapadze Dapat Pekerjaan Baru, Latih Timnas Indonesia?
-
Jelang Manchester City vs Liverpool, Erling Haaland Kejar Rekor Alan Shearer
-
Diam-diam Pemain Kelahiran Jakarta Ini Sudah Cetak Assist di Bundesliga
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Boeneo FC Malam Ini 9 November 2025
-
Keturunan Jawa! Mengenal Jael Pawirodihardjo Bomber Haus Gol di Belanda
-
Link Live Streaming Madura United vs Persijap Malam Ini 9 November 2025
-
Kondisi Honduras Lawan Terakhir Timnas Indonesia untuk Bisa Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025