Suara.com - Manchester City diragukan bisa dimainkan saat menghadapi Watford dan Chelsea di pekan ini setelah mengalami cedera pada ototnya. Bahkan, dokter klub memperingatkan bahwa Aguero bisa saja absen hingga Januari jika cederanya semakin parah.
City mendapatkan kabar yang kurang baik di saat mencoba tetap mempertahankan posisinya di puncak klasemen Liga Inggris. Pasalnya, manajer Pep Guardiola harus berhati-hati dengan kondisi Aguero yang sedang dibekap cedera pada ototnya.
"Dokter mengatakan kepada saya (Pada Jumat), Sergio tidak dapat bermain," ungkap Guardiola. "Jika dia bermain, mungkin itu empat atau lima minggu. Dalam situasi itu, bulan ini, dengan banyak pertandingan, dia tidak aman."
Itu artinya, top skor City sepanjang masa tersebut kemungkinan tak bisa ikut bersama City bertandang ke markas Watford Vicarage Road, Rabu (5/12/2018) dini hari WIB dan melawan Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (9/12/2018).
"Untuk saat ini, saya tidak begitu yakin," kata Guardiola soal kemungkinan Aguero bermain. "Kita lihat saja nanti. Itu sebabnya saya katakan sebelumnya hari demi hari kami akan melihatnya."
"Saya berbicara dengan dokter setiap hari, mereka membuat laporan dan juga briefing. Mereka mengatakan 'siap' atau 'belum siap' dan kami yang akan memutuskannya," pungkas Guardiola.
Sementara absennya Gabriel Jesus menjadi starter saat menghadapi Bournemouth saat Aguero absen. Namun dia belum dapat mencetak gol meski dia berhasil mencetak hat trick saat menghadapi Shakhtar Donetsk pada bulan lalu.
Gabriel Jesus pun menyatakan siap untuk dimainkan jika dibutuhkan oleh Guardiola. "Saya selalu membuatnya jelas untuk Pep bahwa saya disini untuk membantu tim bagaimana pun caranya."
"Tentu saja saya ingin bermain lebih lama, namun saya menghormati siapa yang akan dimainkan saat ini. Berharap saya bisa memberikan yang terbaik dalam kesempatan saya berikutnya," tukas Gabriel Jesus. (Sportmole)
Baca Juga: Robben Konfirmasi Musim Ini Musim Pamungkasnya di Bayern
Berita Terkait
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Tak Betah di Penjara Artis, Eks Real Madrid Robinho Merengek Minta Pindah
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia, Timur Kapadze 'Curi' Ilmu Pep Guardiola
-
Gacor! Eks Penyerang Chelsea Langsung Cetak 2 Gol di Laga Debut bersama Timnas Thailand
-
Janji Kampanye Calon Presiden Barcelona: Erling Haaland Bakal ke Nou Camp
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
-
Bangganya Kevin Diks yang Bikin Warisan untuk Indonesia di Bundesliga Jerman
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Jadwal Liga Italia 2025/26: Inter vs AC Milan Jadi Sorotan, Emil Audero Tantang AS Roma
-
3 Fakta Menarik Ange Postecoglou, Kandidat Ideal untuk Latih Timnas Indonesia
-
PSSI Kantongi 5 Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Nama Shin Tae-yong Tak Masuk
-
Bayern Munich Optimistis Pertahankan Upamecano di Tengah Gempuran Klub Elite Eropa
-
Dirtek PSSI Ungkap Road Map Sepak Bola Indonesia Baru Diluncurkan 2026