Suara.com - Pelatih tim nasional Malaysia U-22, Ong Kim Swee, memuji daya juang para pemainnya setelah berhasil menahan imbang Indonesia 2-2, kendati sempat dua kali tertinggal lebih dulu dalam laga lanjutan penyisihan Grup B Piala AFF U-22 di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (20/2/2019) sore.
"Setelah pertandingan melawan Kamboja kami butuh poin, hari ini para pemain memperlihatkan karakter mereka," kata Ong dalam jumpa pers purnalaga.
"Indonesia tim bagus, memiliki pemain dengan kualitas individual yang sangat baik, tentu baik bagi kami bisa menyamakan kedudukan dari keadaan 0-1, kemudian 1-2. Itu memperlihatkan para pemain memiliki daya juang," ujarnya menambahkan.
Di sisi lain, Ong juga mengakui bahwa area pemanfaatan bola-bola mati terus berusaha diasah dan latihan yang mereka jalankan selama ini tidak sia-sia mengingat dua gol Malaysia di laga tersebut lahir dari skema bola mati.
Setelah tertinggal akibat gol Marinus Wanewar, Malaysia berhasil menyamakan kedudulan lewat eksekusi tendangan bebas Nik Mat Azli hanya enam menit berselang.
Kemudian, ketika kembali ketinggalan lantaran kebobolan gol cantik Witan Sulaiman, Pasukan Harimau Malaya sukses memaksakan hasil imbang empat menit jelang waktu normal rampung lewat tandukan Muhammad Hadi Fayyadh Abdul Razak menyambut sepak pojok Nik Mat.
"Itu yang kami coba asah. Kami tidak memiliki pemain secara lengkap saat ini, sehingga tidak bisa memainkan sepak bola yang bagus, kami butuh melakukan apa yang bisa kami lakukan," ujar Ong.
"Dua bola mati tersebut contoh yang bagus bahwa mereka bisa tampil berbeda," katanya seperti dimuat Antara.
Kendati meraih satu poin pertamanya, Malaysia tetap tertahan di urutan paling buncit klasemen Grup B di bawah Kamboja (6), Indonesia (2) dan Myanmar (1).
Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Batal Menang, Indra Akui Set Piece Malaysia Berbahaya
Jika Myanmar menelan kekalahan dari Kamboja, laga melawan Malaysia di partai pamungkas bakal menentukan nasib kedua tim pada Jumat (22/2/2019) sore.
Berita Terkait
-
Gas ke Johor! Wahana Ferrari Resmi Hadir di Legoland Malaysia
-
Bukan Cuci Tangan? Ini Alasan Exco FAM Mundur Berjamaah Buntut Skandal Dokumen Palsu
-
Selamat Tinggal Penyerang Timnas Indonesia Rp 4,78 Miliar Terancam Digusur Striker Nigeria
-
Semua Anggota Exco FA Malaysia Resmi Mundur, Kenapa?
-
Dirumorkan ke Super League, Mauro Zijlstra Justru Jadi Pahlawan Kemenangan FC Volendam
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China