Suara.com - Klub Chelsea mengambil tindakan disiplin kepada Kepa Arrizabalaga. Kiper Chelsea ini diberikan sanksi dipotong gajinya satu pekan oleh pihak klub setelah menolak digantikan saat dikalahkan oleh Manchester City di final Piala Liga Inggris.
Pada laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, Minggu (24/2/2019) waktu setempat, Kepa sempat mendapatkan dua kali perawatan di babak extra time final Piala Liga Inggris. Hal itu membuat Sarri memutuskan untuk menarik Kepa di menit 117.
Sementara Willy Caballero sudah bersiap untuk masuk lapangan. Namun saat ofisial pertandingan mengangkat tanda pergantian pemain, Kepa malah menolak diganti dan mengangkat jempol seakan menunjukkan bahwa dia baik baik saja.
Pemain Chelsea lainnya, seperti David Luiz yang membisikan sesuatu namun dia tetap bertahan di lapangan. Sementara Maurizio Sarri tampak kesal dan marah di pinggir dan sempat menuju lorong ganti pemain namun dia kembali ke tempatnya.
Namun usai pertandingan, manajer Sarri mengatakan bahwa telah terjadi kesalahpahaman. Ia mengatakan bahwa sebelumnya dia menduga Kepa mengalami cedera serius dari yang dirasakan oleh kiper asal Spanyol itu.
Manajer asal Italia itu juga mengungkapkan bahwa Kepa juga telah meminta maaf kepada dirinya dan juga para anggota tim lainnya. Meski demikian, hal itu tak dapat menghindari sanksi dari internal klub bukan dari pelatih kepada Kepa Arrizabalaga.
"Kepa dan saya telah berbicara tentang insiden itu. Itu adalah pembicaraan yang baik," kata Sarri di situs resmi Chelsea. "Ada kesalahpahaman kemarin [Minggu], tetapi dia menyadari dia membuat kesalahan besar dalam cara dia bereaksi."
"Dia telah meminta maaf kepada saya, rekan satu timnya dan klub. Terserah klub jika mereka ingin mendisiplinkannya sesuai dengan aturan klub, tetapi bagi saya masalah ini sekarang sudah ditutup," ujarnya
"Kinerja tim secara keseluruhan sangat positif dan sangat memalukan melihat bagaimana insiden ini telah membayangi usaha kami dalam final yang sangat kompetitif. Kini semua fokus pada laga berikutnya dan kita semua sudah melupakan ini," pungkas Sarri.
Sementara Kepa meminta maaf atas situasi ini dan menerima hukuman apa pun yang dijatuhkan kepadanya. "Saya sangat senang bermain di final piala pertama saya untuk Chelsea dan sangat bangga dengan kinerja tim," ujarnya.
Baca Juga: Penyebab Pesawat Malaysia Airlines Mendarat Darurat di Jambi
"Saya telah memikirkan lebih banyak tentang inside terseut. Walaupun ada kesalahpahaman, pada refleksi, saya membuat kesalahan besar dengan bagaimana saya menangani situasi," kata Kepa Arrizabalaga.
"Saya ingin meluangkan waktu pada hari ini [Senin] untuk meminta maaf sepenuhnya dan secara langsung kepada pelatih, kepada Willy, rekan satu tim saya dan ke klub.
"Saya telah melakukan ini dan sekarang saya ingin meminta maaf kepada para penggemar. Saya akan belajar dari hal ini dan akan menerima hukuman atau disiplin apa pun yang klub anggap tepat," pungkas Kepa Arrizabalaga. (Scoresway)
Berita Terkait
-
Mourinho: Hazard Punya Modal untuk Sukses di Real Madrid
-
Situasi di Chelsea Bikin John Terry Terkejut, Kenapa?
-
Mantan Pemain Chelsea, Chris Sutton: Kepa Harusnya Diseret Keluar Lapangan
-
Kepa Arrizabalaga: Tak Ada Niat Saya Menentang Maurizio Sarri
-
Dapat Cemoohan dari Fans Chelsea, Maurizio Sarri Bela Jorginho
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga
-
Jalur Kemenangan PSM Makassar Kembali, Tomas Trucha Merasa Ada Semangat Baru di Tim
-
Muhammad Ferrari Sambut Baik Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Sangat Penting!
-
Resmi! Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Update Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa Saja Yang Sudah Muncul?
-
Daftar Pemain Keturunan Lama dan Baru di Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali dan SEA Games 2025
-
Kata-kata Shin Tae-yong soal Nova Arianto Gagal di Piala Dunia U-17 2025
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok