Suara.com - Juara Piala Presiden tahun lalu, Persija Jakarta, harus menerima kenyataan pahit di gelaran pramusim tahun ini. Menjamu Kalteng Putra di babak perempat final Piala Presiden 2019, di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (28/3/2019), Persija Jakarta tersingkir lewat drama adu penalti.
Jalannya Pertandingan
Dijamu Persija di Stadion Patriot, Kalteng Putra mengawali laga dengan penuh percaya diri. Bola bergulir, tim besutan Gomes de Olivera langsung menerjang pertahanan Persija.
Meski masih sulit menembus benteng pertahanan Persija yang dimotori Ismed Sofyan, semangat para pemain Kalteng tak surut. Tembakan dari luar kotak penalti coba dilepaskan, salah satunya di menit ke-5 oleh Campos.
Pahabol nyaris menembus pertahanan Persija di menit ke-6. Beruntung bagi Persija, aksi Pahabol berhasil dihentikan Ismed dan hanya berbuah tendangan bebas.
Tendangan bebas yang dieksekusi Yu Hyunko pun gagal membuahkan hasil setelah bola membentur pagar hidup.
Memasuki menit ke-10, Persija mulai keluar dari tekanan. Peluang di dapat Riko yang diawali aksi Matos, sayang sepakannya masih membentur kaki pemain belakang Kalteng.
Tekanan yang dilancarkan Persija nyaris berbalik di menit 26. Lewat serangan balik cepat, Pahabol nyaris mengubah papan skor lewat tendangan kerasnya. Beruntung bagi Macan kemayoran, bola berhasil dibendung Shahar.
Tensi pertandingan pun memanas. Aksi saling tekel terjadi dan pemain dari kedua kubu mulai tarik urat, meski wasit mampu meredam.
Baca Juga: Persija Jakarta dan Kalteng Putra Masih Sama Kuat di Babak Pertama
Di menit 37, umpan terukur Dany dari sisi lapangan disambung Riko dengan tendangan Voli. Beruntung bagi Kalteng, bola berhasil diblok.
Dua menit berselang, Kalteng berbalik mengancam lewat tandukkan Rafael. Namun sayang, bola masih melebar dari sasaran. Skor kacamata menutup babak pertama.
11 menit bola bergulir di babak kedua, papan skor berubah. Kalteng Putra secara mengejutkan mampu menjebol gawang Persija yang dikawal Shahar.
Adalah Patrich Wanggai yang mencatatkan namanya di papan skor dengan memanfaatkan umpan dari tendangan penjuru.
Namun gol tersebut memicu protes pemain tuan rumah yang mengklaim jika gol tersebut tercipta dengan sentuhan tangan dan bukan kepala. Pertandingan sempat terhenti kurang lebih selama tiga menit, dan kembali dilanjutkan di menit 60 dengan keputusan wasit yang tetap mensahkan gol tersebut.
Tertinggal satu gol, Persija langsung bereaksi. Bruno Matos nyaris saja menyeimbangkan papan skor di menit 61. Sayang saja bola hasil tendangan bebasnya melebar tipis dari tiang gawang.
Berita Terkait
-
Pelatih Brasil Akui Persija Jakarta Kini Mematikan di Bola Mati
-
Jadwal Lengkap Pekan ke-10 Super League 2025/2026, Ada MU vs Persija
-
Persija Jakarta Bangkit dari Keterpurukan, Apa yang Dilakukan Pelatih Brasil?
-
Klasemen BRI Super League Pekan 9: Borneo FC, Persita Tangerang, dan Persija Jakarta di Puncak
-
Bomber Brasil Beberkan Rahasia Persija Jakarta Kalahkan Persebaya Surabaya
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
Terkini
-
5 Anak Hilang Diprediksi Bakal Kembali ke Timnas Indonesia Jika Shin Tae-yong Comeback
-
Berkebalikan, Perbedaan Pandangan Shin Tae-yong dan Alex Pastoor soal Timnas Indonesia
-
Amuk Igor Tudor Jelang Lawan Real Madrid: Juventus Gak Bisa Selalu Menang
-
Ivar Jenner Unjuk Gigi di Belanda saat Rumor Shin Tae-yong Comeback ke Timnas Indonesia
-
Lupakan Liverpool! Ruben Amorim Hadapi 3 Ujian Krusial, Bisa Tentukan Nasibnya di MU
-
Roy Keane Kirim Pesan Tegas ke Wonderkid MU: Kerja Keras, Gak Usah Ngeluh!
-
Tabiat Alex Pastoor! Ngeluh, Umbar Hal Buruk Usai Dipecat dan Tak Kuat Ditekan
-
Legenda Liverpool Muak Premier League Isinya Cuma Taktik Pratama Arhan
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Terancam Tersingkir Jika Shin Tae-yong Comeback
-
Disebut Tak Logis Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Alex Pastoor Disemprot Anggota DPR