Suara.com - AC Milan akhirnya berhasil meraih kemenangan setelah gagal meraih tiga poin dua laga terakhir di Serie A Italia 2018/2019. Hasil itu membuat Rossoneri kembali berpeluang finis di posisi empar besar.
AC Milan dua laga terakhir hanya meraih satu poin, yakni ditahan 1-1 oleh Parma, kemudian kalah dari Torino. Pada giornata ke-35, AC Milan akhirnya meraih kemenangan atas Bologna dengan skor 2-1 di San Siro, Selasa (7/5/2019).
Kemenangan anak asuh gennaro Gattuso diraih dengan cara yang tidak mudah. Dua pemain pun harus menjadin korban, yakni Lucas Biglia mengalami cedera, sedangkan Lucas Paqueta dipastikan absen pada laga selanjutnya karena mengantongi kartu merah.
Striker AC Milan, Fabio Borini, yang juga terluka di area hidung menegaskan memang butuh sebuah usaha yang ekstra keras untuk meraih kemenangan. Ia pun bertekad tampil habis-habisan pada tiga laga sisa Serie A Italia agar mendapatkan satu tiket ke Liga Champions musim depan.
"Kemenangan ini sangat berarti dan kami selalu menunjukkan karakter. Hidung saya berdarah dan itulah yang kami butuhkan, mengakhiri setiap pertandingan dengan berdarah-darah," kata Borini kepada Sky Sport Italia.
"Segalanya masih mungkin, kami harus terus bekerja keras, tetap kompak, dan menyadari bahwa itulah satu-satunya cara untuk menang," tuturnya menambahkan.
Tambahan tiga poin dari laga ini mambuat peluang AC Milan untuk finis di zona Liga Champions kembali hidup. Anak asuh Gennaro Gattuso itu berada di posisi kelima klasemen sementara dengan koleksi 59 poin, tertinggal tiga angka dari Atalanta yang ada di peringkat keempat.
Pada tiga pertandingan sisa Serie A Italia musim ini, AC Milan akan menghadapi Fiorentina, Frosinone, dan SPAL.
Bolatimes/Irwan Febri Rialdi
Baca Juga: Hasil Liga Italia: AC Milan Taklukkan Bologna 2-1
Berita Terkait
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Bursa Transfer Serie A Italia: Lazio Rekrut Kenneth Taylor, Fiorentina Datangkan Eks AC Milan
-
Rekor Satu Dekade David Beckham Dipecahkan Bek Muda AC Milan
-
Punya Dua Slot Pemain Non Eropa, AC Milan Incar Pemain Montenegro, Jay Idzes Batal?
-
Igli Tare Sebut Lini Belakang AC Milan Solid, Batal Rekrut Jay Idzes?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kevin Diks Ikut Andil Besar Bawa Gladbach Bangkit di Era Eugen Polanski
-
Justin Hubner Bikin Gol Penyelamat Kekalahan, Jennifer Coppen Kirim Pesan Menohok
-
Hanya Menang Nama Besar, Penasihat Teknis PSSI Dianggap Tak Layak Jadi Dirtek Ajax Amsterdam
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim