Suara.com - Timnas Prancis sukses mengalahkan Bolivia 2-0 dalam laga uji coba. Kemenangan ini menjadi hasil positif bagi Prancis sebagai persiapan melakoni laga kualifikasi Piala Eropa 2020.
Pada laga uji coba yang digelar di Stade de la Beaujoire-Louis Fonteneau, Senin (3/6/2019) dinihari WIB, Thomas Lemar membuka kemenangan Prancis. Antoine Griezmann memperbesar keunggulan dan memastikan Timnas Prancis menang 2-0.
Timnas Prancis sudah menekan sejak awal pertandingan. Saat laga baru berjalan lima menit, Lemar sudah membuat Prancis unggul setelah menyelesaikan umpan Griezmann dengan sepakannya guna menjebol gawang Bolovia yang dikawal kiper Carlos Lampe.
Serangan masih terus dilakukan oleh para pemain Prancis lewat ancaman Samuel Umtiti dan Florian Thauvin. Prancis akhirnya memperbesar keunggulan lewat gol Griezmann hasil sontekannya dari jarak dekat setelah mendapatkan bola di menit ke-42.
Skor 2-0 bertahan hingga turun minum. Namun Timnas Prancis harus kehilangan Kylian Mbappe yang harus meninggalkan lapangan di awal babak kedua akibat cedera pergelangan kaki. Mbappe akhirnya digantikan oleh Wissam Ben Yedder.
Timnas Prancis masih melanjutkan tekanannya di awal babak kedua. Namun ancaman pemain Wissam Ben Yedder, Kingsley Coman dan Paul Pogba masih dapat digagalkan oleh kiper Carlos Lampe yang tampil apik di babak kedua.
Hingga akhir pertandingan skor masih tetap 2-0 bagi kemenangan Prancis. Hasil ini menjadi modal penting bagi Timnas Prancis sebelum melakoni dua laga kualifikasi Piala Eropa yaitu melawan Turki pada 8 Juni dan tiga hari kemudian menghadapi Andorra.
Susunan Pemain
Timnas Prancis : Areola, Digne (Mendy 79'), Varane, Umtiti (Zouma 89'), Pavard (Dubois 46'), Pogba, Lemar (Coman 66'), Ndombele (Matuidi 66'), Griezmann, Thauvin, Mbappe (Ben Yedder 46')
Timnas Bolivia: Lampe, Marvin Bejarano, Saavedra (Fernandez 66'), Haquin, Chumacero (Wayar 81'), Galindo (Saucedo 46'), Diego Bejarano (Torres 85'), Justiano, Castro (Vaca 73'), Jusino (Carrasco 89'), Martins
Baca Juga: Olivier Giroud Tampil Gemilang, Pelatih Timnas Prancis Sindir Chelsea
Berita Terkait
-
Dua Sinyal Penting dari Hasil Imbang Timnas Indonesia U-23 vs India: Progres atau Alarm Dini?
-
Prancis Bungkam Azerbaijan dengan Skor 3-0, Kylian Mbappe Gacor
-
Gara-gara Brasil, Timnas Indonesia Dapat Angin Segar Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Hormat Kylian Mbappe untuk Zinedine Zidane: Dia Paling Pantas Jadi Pelatih Prancis
-
Jalan ke Piala Dunia 2026: 2 Calon Lawan Timnas Indonesia di Babak Playoff Antar Konfederasi
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Alexander Isak Lesu di Liverpool, Alan Shearer: Jelas Ada yang Salah
-
Gasperini Frustrasi Usai AS Roma Takluk dari Viktoria Plzen: Ini Tidak Bagus!
-
Kesalahan Fatal Bikin Rating Dean James Anjlok saat Timnya Hajar Aston Villa
-
Ismed Sofyan Dukung Timnas Indonesia Dilatih Pelatih Lokal
-
Statistik Gila Calvin Verdonk saat Lille Dicukur PAOK: Satu Assist, Nol Kesalahan
-
4 Nama Diisukan Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bagaimana Prestasinya?
-
Sukses Kalahkan Selangor FC 2-0, Bojan Sebut Persib Layak Menang
-
Nottingham Forest Kejutkan Porto 2-0 di Liga Europa, Kebangkitan Era Dyche Dimulai
-
Kejutan Liga Eropa: Gol Telat Bawa Celta Vigo Raih Poin Penuh, Feyenoord Bantai Wakil Yunani
-
Pukulan Telak Roma di Liga Europa, Kalah dari Plzen 1-2, Posisi Klasemen Melorot