Suara.com - Mantan Pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla turut senang mantan asistennya, Julio Banuelos Saez dan Eduardo Perez, bergabung ke Persija Jakarta. Hal itu diungkapkan Milla di akun Instagram pribadinya.
Sebagaimana diketahui, Julio Banuelos bergabung dengan Persija Jakarta untuk menggantikan Ivan Kolev yang mundur sebagai pelatih kepala.
Sementara Eduardo Perez akan menjadi asisten Julio Banuelos sekaligus direktur akademi Persija.
"Selamat @julio_banueloscoach dan @gueduperez. Saya sangat senang bahwa kalian akan memimpin tim hebat yaitu @persijajkt dan menghidupkan kembali gairah sepakbola di negara yang luar biasa ini. Tentunya semuanya akan berjalan dengan baik dan kalian akan melakukan hal-hal hebat," tulis Milla dalam caption foto di Instagram pribadinya @luismillacoach, Minggu (10/6/2019).
Sebagai informasi, Banuelos merupakan asisten Milla untuk melatih kiper dan analis data saat masih menukangi Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018.
Eduardo Perez juga mantan pelatih kiper Timnas U-23 di era Milla, sebelum bergabungnya Banuelos ke Garuda Muda.
Sebelum bergabung dengan Persija, Eduardo ikut membantu klub Al Saad menjuarai Liga Qatar musim lalu.
Al Saad adalah klub yang diperkuat salah satu legenda Spanyol dan Barcelona, Xavi Hernandez.
Kedua juru racik asal Spanyol ini diharapkan bisa membuat Macan Kemayoran—julukan Persija—bangkit dari keterpurukan.
Baca Juga: Pukul KO Rolls, Golovkin Incar Duel Ketiga Lawan Alvarez
Sebagaimana diketahui, Ismed Sofyan dan kawan-kawan belum mendapat kemenangan dari tiga pertandingan awal di Liga 1 2019.
Banuelos dan Eduardo sudah mulai memimpin latihan Persija sejak, Sabtu (8/6/2019) lalu. Mereka diharapkan bisa membawa Persija meraih hasil lebih baik di Liga 1 maupun Piala Indonesia 2019.
Tag
Berita Terkait
-
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak dengan Persija Jakarta, Tutup Pintu Aboard?
-
Rizky Ridho Setia ke Persija Hingga 2028, Sang Istri Ternyata Bisikkan Hal Ini
-
Pemain Keturunan Swedia Dukung Gol Spektakuler Rizky Ridho Raih Puskas Award
-
Ternyata Sampai Tanggal Segini Batas Voting Gol Indah Rizky Ridho di Puskas Awards 2025
-
Seberapa Besar Peluang Gol Rizky Ridho Menang FIFA Puskas Awards? Bersaing dengan Cristiano!
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Gerard Piqu Penasaran Cicipi Nasi Padang
-
PSSI Era Erick Thohir 'Contek' Cara Iwan Bule untuk Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Sudah Bergerak, PSTI Tegaskan Mundurnya Erick Thohir Jadi Jalan Perbaikan
-
Erick Thohir Jawab Ultras Garuda: Road Map Sudah Ada
-
Diminta Ultras Garuda Mundur, Erick Thohir Bicara Amanah dan Kekurangan
-
Kontrak Akan Berakhir, Adrian Wibowo Bakal Lanjutkan Karier di Mana?
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Nusa Laut Maluku Ini Bisa Disikat Timnas Curaao
-
PSSI Terbuka Pelatih Timnas Indonesia Baru Bukan Lokal
-
Timur Kapadze Temui PSSI, Ini Kata-kata Sumardji
-
Erling Haaland: 16 Gol dari 8 Laga, Rekor 28 Tahun Pecah, Norwegia ke Piala Dunia