Suara.com - Persib Bandung meraih kemenangan krusial dengan skor 2-0 saat menjamu tim promosi Kalteng Putra, dalam laga pekan kesembilan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Minggu (16/7/2019) malam.
Febri Hariyadi jadi aktor kemenangan Persib kali ini. Sang winger mencetak brace alias dua gol untuk membawa Persib mengamankan raihan tiga poin super penting. Kedua gol Febri tercipta di babak kedua, yakni pada menit 68 dan 79.
Persib pun akhirnya menyudahi rentetan hasil minor mereka di Liga 1 2019. Ya, ini kemenangan pertama Persib setelah di enam laga pamungkas mereka gagal mengemas poin penuh.
Seperti diketahui, usai menang besar 3-0 atas Persipura Jayapura di pekan pembuka Liga 1 2019, Persib hanya bisa meraih empat hasil imbang dan dua kali kalah, sebelumnya akhirnya menumbangkan Kalteng Putra 2-0.
Dengan kemenangan ini, Persib pun kini mulai merangkak naik di papan klasemen sementara Liga 1 2019. Tim berjuluk Maung Bandung kini ada di peringkat ke-11 dengan raihan 10 poin dari 8 pertandingan.
Sementara itu, Kalteng Putra ada di peringkat ke-13 dengan 8 poin dari 9 pertandingan yang telah dilakoni.
Tak ayal, pelatih kepala Persib, Robert Alberts pun girang usai pasukannya kembali menang. Pelatih asal Belanda itu menyebut timnya memang bermain tak terlalu baik di babak pertama laga kontra Kalteng Putra, namun ceritanya berbeda di paruh kedua.
"Kami bermain tak terlalu baik di babak pertama, tapi kami salut akan startagi bertahan Kalteng. Sulit bagi kami menembus pertahanan mereka, dan kami juga banyak membuang bola yang jadi serangan balik. 20 menit babak pertama bagus, setelah itu para pemain nervous," jelas Robert.
"Babak kedua, kami mulai bangkit dan main lebih rapi. Kami menekan lebih cepat dan mengubah gaya main, transisi dinaikkan meskipun masih kurang," sambung pelatih kawakan berdarah Belanda itu.
Baca Juga: Gomes de Oliveira Ungkap Penyebab Kekalahan Kalteng Putra di Bandung
"Terima kasih pada Febri atas golnya, tapi yang paling penting dari kemenangan ini adalah tiga poin karena kami butuh itu. Saya sangat senang karena kami akhirnya kembali bisa menang, mengakhiri rentetan hasil mengecewakan ini," tukasnya.
Kontributor : Aminuddin
Berita Terkait
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Terlempar ke Pot 3, Timnas Indonesia Terancam Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2026
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Martin Keown Kecam Gary Neville soal Kritik Pedas ke Gabriel Martinelli: Dasar Tukang Provok
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi
-
Robert Pires Samakan Declan Rice dengan Thierry Henry dan Patrick Vieira
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Wayne Rooney Buka Peluang Kembali ke Manchester United, Siap Gabung Staf Michael Carrick
-
Tak Kejar Gelar? John Herdman Ungkap Misi Sebenarnya di Piala AFF 2026