Suara.com - Persebaya ditahan imbang Madura United dengan skor 2-2 pada pekan ke-13 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (10/8/2019).
Gol Persebaya dilesakkan Amido Balde di menit 42 dan Irfan Jaya di menit 80. Sedangkan dua gol Madura United dicetak oleh Alberto Goncalves di menit ke-11 dan 67.
Sejak menit awal, tuan rumah sebenarnya tampil menyerang dan menciptakan beberapa kali peluang emas, namun masih kandas di barisan pertahanan Madura United yang dikawal Fachruddin.
Tim tamu yang selama sepuluh menit tak mampu mengembangkan permainan, sanggup keluar dari tekanan dan menciptakan peluang melalui tendangan penjuru yang tidak dilewatkan oleh Alberto Goncalves untuk membuka keunggulan.
Usai gol tersebut, Bajul Ijo yang tak ingin malu di kandang berusaha menyamakan kedudukan melalui serangan dari kedua sayap.
Di menit ke-31, Persebaya mendapat kesempatan tendangan bebas usai Rahmat Irianto dijatuhkan di luar kotak penalti oleh Slamet Nur Cahyo, tapi eksekusi Ruben Sanadi masih digagalkan kiper Madura United Muhammad Ridho.
Tuan rumah akhirnya menyamakan kedudukan setelah Amido Balde mencetak gol menit ke-42 melalui tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti memanfaatkan kemelut di depan gawang Madura United.
Gol tersebut membuat Persebaya bermain lebih semangat, tapi hingga wasit Oki Dwi Putra Sanjaya asal Jawa Barat meniup peluit panjang tanda 45 menit babak pertama berakhir, skor tetap 1-1.
Babak kedua berjalan, Persebaya yang tidak ingin kehilangan poin sempurna mengambil inisiatif menyerang. Tapi hingga menit ke-60 tak ada peluang satupun yang membahayakan gawang Madura United.
Baca Juga: Piala AFF U-18: Timnas Indonesia Habisi Brunei dengan Setengah Lusin Gol
Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman memasukkan gelandang serang yang baru pulih dari cedera, Oktafianus Fernando dan menarik keluar Osvaldo Haay.
Namun, pada menit ke-67, Madura United mendapat peluang emas melalui kotak penalti setelah tangan salah seorang pemain Persebaya mengenai bola.
Alberto Goncalves yang dipercaya sebagai algojo sukses membuat kiper Persebaya Miswar Saputra tertipu dan membuat tim tamu unggul 2-1.
Kembali tertinggal, Djanur, sapaan akrab pelatih Persebaya, memasukkan Fandi Eko Utomo menggantikan Damian Lizio.
Tensi pertandingan sempat memanas dan membuat emosi penonton terpancing saat wasit memberi kartu kuning kepada Irfan Jaya karena dianggap diving di dalam kotak penalti.
Menit ke-78, giliran Persebaya mendapat hadiah penalti setelah tangan salah seorang pemain Madura United mengenai bola.
Berita Terkait
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Nenek Jordy Wehrmann Soal Hasrat Cucunya Bela Timnas Indonesia
-
Klasemen Terbaru BRI Super League Usai Persija Jakarta Tekuk MU 2-0 di GBK
-
Sejajarkan dengan Maracana! Pelatih Brasil Terkesima Kemegahan GBK Jelang Lawan Persija
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Berapa Uang yang Keluar dari Ajax Amsterdam untuk Rekrut Maarten Paes?
-
Bakal Lawan Inter Milan, Emil Audero Siap Buktikan Diri!
-
5 Penyelamatan Gemilang Maarten Paes: Bikin Frutasi Lionel Messi hingga Pemain Arab Saudi
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju