Suara.com - PSS Sleman akan menjamu Bali United dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (6/11/2019). Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro, menilai pertandingan tersebut akan menjadi partai berat untuk anak asuhnya.
Sebab, lawan PSS Sleman adalah Bali United yang berstatus sebagai kandidat juara Liga 1 2019. Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu juga tidak terkalahkan dalam tiga laga terakhir.
"Bali United adalah kandidat juara Liga 1 2019, dengan poinnya cukup jauh. Jadi, saya pikir besok pertandingan yang berat untuk kami, pertandingan yang tidak mudah," kata Seto Nurdiyantoro saat konferensi pers, Selasa (5/11/2019).
Meski demikian, Seto Nurdiyantoro enggan menyerah sebelum bertandingan. Ia tetap bertekad mendapatkan poin dari Bali United, entah itu tiga poin ataupun hanya satu poin.
"Tapi kami akan mencoba berusaha untuk dapat poin. Entah satu atau tiga kami mencoba. Harapan saya di sisa laga ini kami dapat poin terus, entah satu atau tiga, untuk mengamankan target manajemen bertahan," tuturnya menambahkan.
Seto Nurdiyantoro juga mengimbau Kushedya Hari Yudo dan kolega tidak tertekan dalam pertandingan besok. Maklum, mental pemain PSS Sleman sedang mendapat sorotan setelah menelan kekalahan 0-3 dari PSIS Semarang di laga terakhir.
"Saya harap para pemain besok bisa lebih enjoy, bisa melupakan pertandingan kemarin, tidak beban. Apapun yang terjadi nanti yang penting usaha dan kerja keras dari pemain itu dulu," tutup pelatih berlisensi AFC Pro itu.
Berita Terkait
-
Ditahan Imbang Barito Putera Tanpa Gol, Pelatih Persela Kecewa
-
Sama Kuat, Persela Lamongan dan Barito Putera Berbagi Poin di Pekan 27
-
Persela Lamongan Vs Barito Putera, Belum Ada Gol di Stadion Surajaya
-
Gratis! Berikut Link Live Streaming Persela Lamongan vs Barito Putera
-
Borneo FC Vs Perseru Badak Lampung, Petrovic: Kami Akan Tampil Maksimal
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hanya Menang Nama Besar, Penasihat Teknis PSSI Dianggap Tak Layak Jadi Dirtek Ajax Amsterdam
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim