Suara.com - Arsenal sedang berburu manajer permanen setelah Unai Emery didepak dari kubu The Gunners November kemarin.
Mantan striker yang pernah bermain di Liga Inggris Dimitar Berbatov menjagokan Carlo Ancelotti sebagai sosok yang layak menjabat sebagai manajer Arsenal pasca pemecatan Emery.
Setelah Emery terdepak dari Arsenal, the Gunners sementara ditangani oleh Freddie Ljungberg yang berpaspor Swedia.
Ljungberg menangani Arsenal di empat laga, dengan mengoleksi satu kemenangan. Setelah Emery terusir dari Emirates Stadium, sejumlah nama bermunculan untuk menggantikan pelatih asal Spanyol tersebut, yakni Mauricio Pochettino dan Mikel Arteta.
Kini, Arsenal memiliki pilihan lain yang lebih menyakinkan. Ancelotti kini sedang menganggur setelah dipecat oleh Napoli pada pertengahan pekan ini. Alasannya, manajer asal Italia itu gagal membawa klub Liga Italia itu melaju ke jenjang Liga Champions.
Ancelotti Pilihan Terbaik Arsenal
Mantan pemain Manchester United itu yakin bahwa Ancelotti merupakan pilihan terbaik bagi klub London utara itu, sebagaimana dikutip Antara dari laman express.co.uk.
"Penampilan the Gunners mengalami naik dan turun dalam empat pertandingan, setelah dibesut oleh Freddie Ljungberg," kata Berbatov kepada Betfair.
"Pada Kamis, mereka tampil demikian memprihatinkan saat melawan Standard Liege...dan saya berharap penampilan mereka membaik saat melawan Manchester City."
Baca Juga: Dipecat Napoli, Ancelotti Jadi Rebutan Arsenal dan Everton
"Dalam jangka panjang, Carlo Ancelotti dapat menjadi pilihan yang tepat bagi Arsenal, sebagai manajer di masa depan."
"Ia (Ancelotti) mampu mengukir prestasi gemilang saat membesut Chelsea selama dua tahun, dengan meraih gelar liga, dan setiap pemain sepak bola mengetahui bahwa ia demikian piawai meracik taktik bergaya khas Italia."
Ketika Ljungberg ditanya mengenai kemungkinan Ancelotti melatih Arsenal, ia menjawab, "Saya terus mencoba berkonsentrasi kepada tugas yang diberikan dan saya berusaha meraih kemenangan."
Berita Terkait
-
Atletico Madrid Marah Besar, Laporkan Arsenal ke UEFA Gegara Air Panas
-
Prediksi Arsenal vs Atletico Madrid: Misi The Guuners Incar Kemenangan ke-100
-
Liga Champions Arsenal vs Atletico Madrid, Mikel Arteta Ungkap Pelajaran Berharga dari Diego Simeone
-
UPDATE Klasemen Liga Inggris: Arsenal di Puncak, Manchester City Tertinggal 3 Poin
-
Arsenal, Manchester City dan Chelsea Rebutan Remaja Perobek Gawang Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
-
Dana Korupsi Rp13 T Dialokasikan untuk Beasiswa, Purbaya: Disalurkan Tahun Depan
Terkini
-
Jelang Duel, Eddie Howe Blak-blakan Akui Kagumi Jose Mourinho
-
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Duel Dua Tim Pesakitan
-
Shin Tae-yong Prioritaskan Timnas Indonesia Jika Dapat Tawaran dari PSSI
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus: Kalah di Bernabeu, Igor Tudor Dipecat?
-
Prediksi Union SG vs Inter Milan: Misi Nerazzurri Lanjutkan Tren Tak Terkalahkan
-
Pelatih Brasil Akui Persija Jakarta Kini Mematikan di Bola Mati
-
Enggan Berpikir Jauh, Persita Tangerang Fokus Laga Demi Laga
-
Atletico Madrid Marah Besar, Laporkan Arsenal ke UEFA Gegara Air Panas
-
Barcelona Terancam Bangkrut? Tumpukan Utang Menggunung, Pendapat Menurun
-
Jadwal Lengkap Pekan ke-10 Super League 2025/2026, Ada MU vs Persija