Suara.com - COO Bhayangkara FC, Sumardji menegaskan tidak akan memperpanjang kontrak dua pemainnya yaitu Ilham Udin Armaiyn dan Nur Iskandar. Hal ini disebabkan karena keduanya tidak masuk ke dalam skema pelatih Paul Munster.
Ilham dan Nur Iskandar memang jarang mendapatkan menit bermain di Liga 1 2019. Ilham tercatat hanya bermain sebanyak 14 kali, sementara Nur Iskandar tercatat 19 kali diturunkan.
"Skema taktik permainan tidak masuk dalam hitungan. Itu pertimbangan mengapa kita melepas Nur Iskandar dan Ilham," kata Sumardji saat dihubungi.
Sumardji menegaskan, klubnya kini tengah mencari pemain pengganti yang sesuai dengan keinginan pelatih Paul Munster. Dua pemain baru tersebut diakuinya akan berposisi di sayap.
Namun, polisi berpangkat Komisaris Besar itu belum mau membocorkan kandidatnya. Yang jelas, pemain yang akan datang menurutnya harus memiliki karakter kecepatan.
"Kita cari pemain sayap lagi. Dua pemain yang kita cari. Sudah ada beberapa kandidatnya, tapi yang pasti kami butuh pemain yang cepat," tutupnya.
Hingga saat ini, The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- memang belum terlihat aktif dalam perekrutan pemain. Mereka baru memperpanjang kontrak beberapa pemain seperti Bruno Matos.
Diisukan sebelumnya bahwa tim yang bermarkas di PTIK Jakarta itu akan mendatangkan Makan Konate dari Arema FC. Namun, hal itu belum terlaksana karena ada sesuatu hal antara manajemen Bhayangkara dan agen sang pemain.
Baca Juga: Louvre Surabaya Berharap Tuah Pemain Jebolan NCAA Michael Kolawole
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico