Suara.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan rupanya telah melakukan pertemuan dengan Satgas Anti Mafia Bola pada Rabu (5/2/2020) kemarin. Satgas Anti Mafia Bola dipimpin langsung oleh Hendro Pandowo selaku Kepala Satgas (Kasatgas).
Dalam kesempatan itu, Hendro diketahui menyampaikan kinerja serta hasil temuan yang diperoleh Satgas Anti Mafia Bola Jilid II. Hendro juga menyampaikan akan memperpanjang proyek ini menjadi Satgas Anti Mafia Bola Jilid III.
PSSI sendiri menyambut baik hal tersebut. Mochamad Iriawan alias Iwan Bule sangat mengapresiasi atensi besar yang diberikan Kapolri Idham Aziz untuk membantu PSSI dalam pembenahan sepakbola Indonesia.
"PSSI ingin mewujudkan sepakbola yang bersih, bermartabat dan berprestasi. Karena itu kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi Kapolri yang membantu kami dengan kembali melanjutkan Satgas Anti Mafia Bola," kata Iwan Bule dikutip dari laman resmi PSSI.
Bagi Iwan, PSSI tidak bisa kerja sendirian dalam memajukan sepakbola Indonesia. Ia butuh sinergi dari semua stakeholder, termasuk kepolisian.
"Sepakbola bukan cuma milik PSSI, tetapi milik masyarakat. Untuk itu kita harus bergerak bersama-sama," pungkas mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Satgas Anti Mafia Bola memang berperan penting dalam memberantas match fixing. Beberapa pelaku yang sudah terbukti melakukan tindakan kecurangan sudah ditangkap. Bahkan, tidak sedikit dari yang ditangkap adalah para petinggi PSSI sendiri.
Berita Terkait
-
Mengerikan Ambisi Nova Arianto di Timnas Indonesia
-
PSSI Akhirnya Ngaku Belum Punya Roadmap Sepak Bola Nasional, Kasih Janji Manis Ini ke Suporter
-
Kisi-kisi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Nama Timur Kapadze Tercoret dari Daftar
-
Ada Faktor yang Bikin Jesus Casas dan Timur Kapadze Bisa Gagal Latih Timnas Indonesia
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Marselino Ferdinan Minggir, Pemain Keturunan Bali Subur Gol di Liga Australia
-
Mengerikan Ambisi Nova Arianto di Timnas Indonesia
-
PSSI Akhirnya Ngaku Belum Punya Roadmap Sepak Bola Nasional, Kasih Janji Manis Ini ke Suporter
-
Rusia Rancang Piala Dunia Tandingan, Peluang Timnas Indonesia Ikut Tampil
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Ada Faktor yang Bikin Jesus Casas dan Timur Kapadze Bisa Gagal Latih Timnas Indonesia
-
Kisi-kisi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Nama Timur Kapadze Tercoret dari Daftar
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Media Luar Negeri Sebut Ole Romeny Disebut Alami Penurunan Performa
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak