Suara.com - Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho kini hadir dengan tampilan yang benar-benar berbeda. Pelatih berusia 57 tahun itu memangkas nyaris habis rambut abu-abunya! Ya, Mourinho kini tampil botak nyaris plontos.
Kompetisi Liga Inggris yang tengah memasuki winter break ternyata dimanfaatkan Mourinho untuk merubah style-nya.
Namun, entah hanya sekadar berkelakar atau memang serius, alasan pelatih berjuluk The Special One tersebut mencukur rambutnya ternyata benar-benar konyol!
Bagaimana tidak, Mourinho menyebut potongan rambutnya yang kini botak disebabkan karena ia tertidur saat di tukang cukur.
"Terkadang saya ingin merasakan hawa dingin dan saya kadang-kadang juga ingin mengubah gaya rambut," buka Mourinho dalam wawancara dengan Sky Sports.
"Terkadang saya suka agak panjang, terkadang saya suka dengan gaya rambut pendek yang simpel," sambung eks juru taktik Manchester United itu.
"Namun kali ini bukan itu penyebabnya. Saya ketiduran (di kursi cukur) dan ketika saya bangun, itu terlihat sangat buruk. Karena itu, saya bilang kepada si penata rambut; 'Berikan gaya rambut yang nomor satu (botak)’. Begitu saja," ungkap Mourinho sambil tertawa.
"Kini saya merasa jauh lebih dingin. Mudah-mudahan rambut saya akan segera tumbuh lagi," tandas pria berpaspor Portugal itu.
Baca Juga: Bikin Candaan soal Virus Corona, Dele Alli Terancam Sanksi FA
Berita Terkait
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford
-
Tahan Imbang Arsenal, Dominik Szoboszlai: Inilah Titik Balik Kebangkitan Liverpool
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?