Suara.com - Polda Jawa Timur (Jatim) serius menjaga keamanan di wilayahnya. Dalam gelaran final Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta yang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo (GDS), jumlah personel keamanan yang diturunkan mencapai 5.704.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, personel keamanan yang dilibatkan terdiri dari TNI/Polri juga instansi terkait seperti Dishub dan Satpol PP.
"Ada 5.704 personel untuk menjaga keamanan. Antara lain kolaborasi TNI/Polri dan instansi terkait termasuk Dishub," terangnya, Rabu (19/2/2020).
Lebih lanjut Andiko menjelaskan, personel yang akan menjaga di beberapa titik yang sudah ditentukan selain dari Polda Jatim juga ada dari Polresta Sidoarjo.
"Untuk Polda Jatim ada 1.080 personel, Polresta Sidoarjo 1.354 personil, TNI 1.150 dan sisanya dari instansi terkait sejumlah 650 personil," jelasnya.
Sebelumnya, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Heawan memastikan, dalam gelaran final, suporter Persija (The Jak Mania) dilarang hadir di stadion. Yang diperkenankan hadir hanya Bonek dengan catatan menjaga keamanan.
"Supporter Persija tidak diizinkan ikut hadir ke stadion. Suporter Persebaya boleh nonton, dengan catatan tertib menjaga keamanan," ujarnya.
Untuk meminimalisir kedatangan The Jakmania ke Sidoarjo, Polda Jatim langsung melakukan koordinasi dengan Polda Metro Jaya. Apabila memang ada supporter Persija yang sudah ada di Jatim tepatnya di Malang, maka akan difasilitasi dengan nonton bareng.
"Nanti kami fasilitasi dengan layar tancap untuk nonton bareng yang ada di kantor kecamatan, Polsek dan Kodim," ucap Luki.
Baca Juga: VAR Belum Digunakan, Wasit di Liga 1 2020 Akan Pakai Alat Komunikasi
Sementara untuk menjaga keamanan pada laga final besok, Polda dan jajarannya akan melaksanakan rapat teknis pengamanan di Mapolrestabes Surabaya.
Rapat ini akan diikuti Polrestabes Surabaya dan Polresta Sidoarjo. Kepolisian akan menyiapkan personel yang diterjunkan nanti.
"Nanti sore kami rapat teknis. Dari persiapan mulanya di GBT, jadi akan rapat teknis tetap di Polrestabes. Saya juga akan hadir," ujarnya.
Turnamen Piala Gubernur Jatim 2020 telah mencapai partai puncak. Dua tim yaitu Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta akan bertarung memperebutkan gelar juara pada 20 Februari 2020.
Persebaya melaju ke final setelah mengalahkan Arema FC 4-2, Selasa (18/2/2020). Sementara Persija, lolos ke laga puncak usai mengalahkan Madura United 2-1.
Kontributor : Achmad Ali
Berita Terkait
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Marc Klok Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
-
Cedera, Persib Bandung Tanpa Andrew Jung saat Hadapi Persija Jakarta
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Eks Gelandang Persija Ungkap Alasan Gabung Persita Tangerang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Keputusan Gila John Herdman Disorot Media Amerika Selatan Usai Resmi Latih Timnas Indonesia
-
Joey Pelupessy Masih Kesal Gagalnya Patrick Kluivert Antar Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
3 Pemain Terbuang Berpeluang Besar Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung