Suara.com - Pelatih Derby County, Phillip Cocu berharap banyak pada taji sang gelandang kawakan, Wayne Rooney pada laga ronde kelima alias babak 16 besar Piala FA 2019/2020 kontra Manchester United.
Cocu meyakini, Rooney yang juga merupakan kapten Derby, bakal jadi kartu truf tim Divisi Championship (kompetisi kasta kedua kompetisi Inggris) tersebut di laga kontra Man United.
Derby akan menerima lawatan Man United di Pride Park pada Jumat (6/3/2020) dini hari WIB, di mana Rooney akan menghadapi klub yang sempat diperkuatnya selama 13 musim tersebut.
Ya, pemain berusia 34 tahun itu saat ini merupakan top skor sepanjang masa Man United dan sempat juga lama mengapteni klub berjuluk The Red Devils tersebut.
Menghadapi Man United, Cocu meyakini jika pengalaman dan pengetahuan Rooney akan sangat berguna bagi Derby.
"Tentu saja, Wayne akan sangat krusial bagi kami di laga lawan Man United. Dia andalan utama kami untuk bisa terus melaju di Piala FA ini. Saya pikir dia akan jadi kartu truf buat kami," tutur Cocu seperti dimuat Tribal Football.
"Wayne akan sangat penting, dan mungkin lebih dari itu dalam pertandingan nanti karena dia tahu benar luar dan dalam Man United," sambung pelatih berusia 49 tahun itu.
"Dia tahu para pemainnya, arti dan level pertandingan ini, dan apa yang harus dilakukan. Jadi ya, dia akan jadi andalan utama kami," ucap Cocu.
Cocu juga menyatakan, kehadiran dan spotlight pada Rooney akan meringankan tekanan yang diterima para pemain muda Derby yang masih minim pengalaman.
Baca Juga: Kans Realitis Jadi Juara, Mourinho: Tottenham akan All Out di Piala FA
Hal ini ia yakini juga merupakan keuntungan lain buat timnya pada laga kontra Man United.
"Kami berbicara dengan Wayne sebelum setiap pertandingan. Dia bergabung dengan staf teknik dalam persiapan pertandingan," tukas mantan gelandang andalan Timnas Belanda itu.
Sebagai informasi tambahan, Rooney sendiri kerap dimainkan sebagai gelandang sentral oleh Cocu, alih-alih sebagai penyerang, semenjak bergabung ke klub sebagai pemain sekaligus staf pelatih pada November tahun lalu.
Sejauh ini, sang gelandang telah tampil 14 kali untuk The Rams --julukan Derby County-- di semua ajang dengan torehan empat gol dan sepasang assist.
Berita Terkait
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Wayne Rooney Sanjung Granit Xhaka, Pembelian Terbaik Premier League Musim Ini
-
Bryan Mbeumo Disebut Winger Paling Lengkap di Premier League Musim Ini
-
Manchester United Izinkan Lisandro Martinez Angkat Koper, Demi Kebaikan Si Pemain
-
Cuma Jadi Ban Serep di MU, Kobbie Mainoo Diincar Trio Raksasa Spanyol
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Timur Kapadze Kirim Sinyal ke PSSI: Saya Menunggu
-
Isyarat FC Volendam Lepas Mauro Zijlstra ke SEA Games 2025
-
Evandra Florasta Kutip Albert Einstein Usai Perjalanan di Piala Dunia U-17 2025
-
PSSI Wajib Gerak Cepat: Timnas Indonesia Dihadang 5 Pesaing untuk Dapatkan Jasa Timur Kapadze
-
Piala Dunia U-17 Berakhir, Putu Panji Bertekad Bawa Garuda Terbang Lebih Tinggi
-
Nova Arianto Minta Maaf Hanya Bisa Sampai Fase Grup Piala Dunia U-17 2025
-
PSSI Bocorkan Cara Rayu Pemain Keturunan Perkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Mauro Zijlstra Terpinggirkan di Klub, Berharap Menit Bermain di Timnas Indonesia U-22
-
Timnas Indonesia U-17 Gugur di Piala Dunia U-17 2025, Shin Tae-yong Angkat Topi untuk Nova Arianto
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord