Suara.com - Kiper veteran Willy Caballero resmi memperpanjang kontraknya di Chelsea. Chelsea memutuskan untuk mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak sang pemain selama 12 bulan.
"Saya sangat gembira mengumumkan hal ini. Merupakan suatu keistimewaan untuk menjadi bagian skuat dan keluarga besar Chelsea, salah satu klub paling bersejarah di Liga Inggris," kata Caballero dikutip dari laman resmi klub, Rabu (20/5/2020).
"Saat ini merupakan masa sulit bagi semua orang, maka saya bersyukur untuk kesempatan ini dan benar-benar mengapresiasinya," tambah sang pemain.
Musim ini, Caballero bermain sebanyak sembilan kali untuk tim besutan Frank Lampard. Penampilan terakhir penjaga gawang asal Argentina itu adalah ketika The Blues bermain imbang 2-2 di markas Bournemouth pada akhir Februari 2020.
Penjaga gawang berusia 38 tahun itu, yang didatangkan dari Manchester City pada 2017, mengawali musim sebagai pelapis Kepa Arrizabalaga.
Ia sempat diberi kesempatan tampil sebagai kiper inti dalam lima pertandingan berturut-turut, setelah Kepa melakukan serangkaian kesalahan merugikan.
Kepa merebut kembali posisinya sebagai kiper utama ketika Liga Inggris dihentikan akibat pandemi COVID-19 pada 13 Maret.
"Saya percaya kepada Willy, ia berlatih dengan brilian dan merupakan sosok profesional yang hebat," ujar Lampard.
"Ia masuk ke tim lebih awal pada tahun ini dan memperlihatkan kualitasnya, dan pengalamannya sangat berharga di ruang ganti. Saya senang ia akan tetap menjadi bagian dari kami pada musim depan," pungkasnya.
Baca Juga: Ceferin: Liga Champions Akan Diselesaikan, Paling Lambat Akhir Agustus
Berita Terkait
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Kata-kata Liam Rosenior Usai Bawa Chelsea Menang 5-1 di Piala FA
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso Usai Kalah dari Barcelona di Final Piala Super Spanyol 2026
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan