Suara.com - Liverpool menyudahi penantian gelar juara Liga Inggris selama tiga dasawarsa alias 30 tahun, usai dipastikan menjadi kampiun musim 2019/2020 berkat hasil laga pekan ke-31 antara Chelsea vs Manchester City, Jumat (26/6/2020) dini hari WIB.
Chelsea mengalahkan Manchester City 2-1 di Stamford Bridge, yang berarti keunggulan 23 poin Liverpool di puncak klasemen tak mungkin lagi bisa dikejar mengingat EPL musim ini hanya tinggal menyisakan tujuh matchweek.
Usai menyegel gelar juara, legenda Liverpool, Graeme Souness pun melontarkan pujian setinggi langit pada mantan timnya, khususnya kepada Jurgen Klopp sebagai manajer The Reds.
Souness, mantan gelandang andalan Liverpool di era 80-an, menyebut Liverpool-nya Jurgen Klopp sebagai tim yang spesial nan komplet.
"Tim Liverpool saat ini memang tim yang luar biasa. Ini adalah tim yang komplet, tim yang spesial, tim yang maju di bawah arahan Klopp," ucap Souness seperti dilansir Sky Sports, Jumat (26/6/2020).
"Kredit untuk sang manajer, saya pikir dia jelas merupakan pelatih terbaik di dunia saat ini," sambung mantan bintang Timnas Skotlandia yang kini aktif sebagai pandit itu.
"Untuk tim Liverpool, Anda tidak bisa mengatakan mereka akan meraihnya setiap tahun. Tetapi, mereka akan sangat dekat untuk memenangkan yang satu ini (gelar juara Liga Inggris) dan yang besar di Eropa (Liga Champions) pada musim depan dan musim selanjutnya. Saya pikir begitu," celoteh Souness.
"Tidak ada yang suka bermain melawan mereka, tim lawan harus berperang dengan mereka. Setiap kali mereka masuk lapangan, manajer (Klopp) menanamkan dalam diri mereka bahwa mereka harus memberikan segalanya. Ketika Anda menggabungkan kualitas yang mereka miliki, mereka nyatanya memang merupakan tim yang komplet." tandasnya.
Sudah memastikan diri jadi kampiun Liga Inggris musim ini, Liverpool sendiri masih berpeluang untuk memecahkan rekor, yakni total raihan poin dalam semusim.
Baca Juga: Liverpool Kunci Gelar Juara Liga Inggris, Pep Guardiola: Selamat!
Saat ini, Manchester City masih memegang rekor sebagai tim dengan koleksi poin terbanyak dalam satu musim Liga Inggris.
Saat menjadi juara di musim 2017/2018, The Citizens meraup 100 poin dari total 38 pertandingan yang dijalani.
Liverpool masih punya tujuh laga sisa di musim ini. Jika mampu menyapu bersih semua laga dengan kemenangan, maka The Reds total akan mengoleksi 107 poin!
Berita Terkait
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata