Suara.com - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa menggelar training camp (TC) alias pemusatan latihan Timnas Indonesia di luar negeri, termasuk di Korea Selatan, terlalu berisiko karena pandemi COVID-19 masih melanda seluruh dunia, bukan hanya Indonesia.
"Berkaitan dengan TC ini, saya menyampaikan, bukannya PSSI tidak mau memberikan izin untuk berlatih di Korea Selatan seperti permintaan manajer pelatih (Timnas Indonesia) Shin Tae-yong," ucap Iriawan seperti dilansir Antara, Sabtu (27/6/2020).
"Justru kami mendukung TC di mana pun. Namun, ini kan masih dalam situasi pandemi COVID-19. Ini pandemi global, jadi bukan hanya di Indonesia saja yang parah," sambung pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Menurut Iriawan, dirinya sudah menjelaskan situasi tersebut kepada Shin Tae-yong pada pertemuan empat mata mereka secara virtual, Jumat (26/6/2020) malam WIB.
Andai TC di luar negeri dilakukan di tengah pandemi, Iriawan menegaskan bahwa tidak ada yang bisa menjamin keselamatan dan kesehatan para pemain timnas, yang jumlahnya bisa puluhan orang.
"Kita tidak bisa menjamin para pemain akan selamat di luar negeri. Rentan sekali untuk kesehatan mereka. Jadi, lebih aman kalau Shin Tae-yong yang ke Indonesia, TC dilakukan di siini," tutur Iriawan.
Jika Shin yang datang ke Indonesia, dia melanjutkan, kondisi kesehatannya lebih mudah terpantau dan terawasi.
Shin dan empat koleganya di staf kepelatihan Timnas Indonesia; Kim Hae-woon, Kim Woo-jae, Lee Jae-hong, serta Gong Oh-kyun yang kini masih berada di Korea Selatan, hanya perlu di-swab test sebelum berangkat ke Indonesia dan saat tiba di Tanah Air.
"Kalau hasilnya tidak ada indikasi positif COVID-19, kan kami sudah tenang," kata Iriawan.
Baca Juga: Akhirnya Berdamai, PSSI dan Shin Tae-yong Sepakat Lupakan Polemik
Shin Tae-yong sendiri disebut Iriawan sudah setuju untuk kembali ke Indonesia pada awal bulan depan dan menggelar TC di Tanah Air.
Selain itu, pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu juga akan memaparkan program terbarunya untuk Timnas Indonesia di hadapan PSSI.
"Nanti tanggalnya akan ditetapkan oleh PSSI," pungkas Mochamad Iriawan.
Berita Terkait
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
Tutup Pintu untuk Shin Tae-yong, PSSI Justru Perburuk Citra Sendiri!
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti
-
Gol Injury Time Hancurkan Chelsea, Enzo Maresca Sentil Pemain The Blues