Suara.com - Pemain Persija Jakarta U-16, Raka Cahyana Rizky, menceritakan pengalaman pertamanya menjalani swab test di tengah-tengah training camp (TC) Timnas Indonesia U-16.
Para pemain Timnas Indonesia U-16 memang diharuskan menjalani swab test sebagai bagian dari protokol kesehatan saat menjalani TC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Tes tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh penggawa Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- terbebas dari COVID-19.
Swab test dilakukan pada Selasa (7/7/2020) di Hotel Amaroossa Grande, Bekasi, tempat para pemain menginap. Tim asuhan Bima Sakti juga sudah menjalani rapid test dua hari sebelumnya.
Raka menyebutkan, tes yang ia dan juga rekan-rekannya jalani tentunya sangat baik. Para pemain bisa memastikan apakah terbebas dari Virus Corona atau tidak.
"Swab test menjadi salah satu tes wajib yang kami jalani, sangat bagus dan bermanfaat. Sebelumnya kami juga melakukan rapid test pada saat kami datang ke hotel. Ini pengalaman pertama bagi saya menjalani tes tersebut," kata Raka seperti dilansir laman resmi Persija, Kamis (9/7/2020).
"Demi protokol kesehatan yang ketat, ya memang harus dijalankan. Apalagi saat ini Indonesia masih dalam pandemi COVID-19. Jika hasilnya diketahui dan negatif, berarti kita bisa nyaman dan aman saat menjalani latihan," sambung sang youngster.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia U-16 memang sedang bersiap menghadapi Piala Asia U-16 2020. Turnamen akan dihelat di Bahrain pada 25 November hingga 12 Desember mendatang.
Garuda Asia sendiri tergabung di grup neraka. Berada di Grup D, Raka dan kawan-kawan akan menjajal kekuatan Jepang, Arab Saudi, dan China.
Baca Juga: Saran Evan Dimas untuk Pemain Persija yang Ikut TC Timnas Indonesia U-16
Berita Terkait
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Eks Real Betis Sebut John Herdman Diselimuti Aura Kesuksesan Bersama Timnas Indonesia
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul
-
Pratama Arhan Tegaskan Takkan Ikuti Jejak Shayne Pattynama: Belum Waktunya Balik ke Indonesia
-
Skuat Inggris di Piala Dunia 2026 Versi Legenda Liverpool: Duo Arsenal Rp2 T Dicoret
-
Kutukan Trofi Berakhir, Harry Kane Siap Setia Lebih Lama Bareng Bayern Muenchen
-
Prediksi Lini Tengah Timnas Indonesia usai Eks Kapten Feyenoord Dinaturalisasi: Mewah dan Mematikan!
-
Bojan Hodak Janji Sabar Tunggu Layvin Kurzawa ON Maksimal karena Lama Tak Merumput
-
Harry Maguire Bongkar Rahasia Carrick Bangkitkan MU, Sebut Cunha Pemain Paling Beda di Lapangan
-
Prediksi Skor Benfica vs Real Madrid: Adu Taktik Jose Mourinho Lawan Mantan Anak Asuh