Suara.com - Inter Milan gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang Hellas Verona 2-2 dalam lanjutan Liga Italia. Pelatih Inter Antonio Conte menolak untuk menyalahkan pemainnya setelah gagal menang.
Pada laga di Stadion Marc Antoni Bentegodi, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB, Verona sempat unggul lebih dulu lewat gol Darko Lazovic saat laga baru berjalan dua menit.
Inter Milan baru bangkit di babak kedua menyamakan kedudukan lewat gol Antonio Candreva di menit ke-49 dan memimpin 2-1 berkat gol bunuh diri Federico Dimarco pada menit ke-55.
Namun tiga poin Inter yang di depan mata akhirnya lenyap setelah Miguel Veloso mencetak gol di menit ke-86 dan membuat kedudukan menjadi imbang 2-2.
Itu artinya Inter Milan dalam lima hari menelan kekalahan setelah sebelumnya dikalahkan Bologna 1-2. Meski demikian, Conte menolak mengkritik para pemainnya.
"Dalam hal usaha, keinginan menyerang dan juga tekad, saya tidak punya keluhan," kata Conte kepada Sky Sport Italia seperti dilansir Sportskeeda.
"Jangan lupa, kami bermain melawan tim Verona yang menjaga tempo tinggi dan menjadikan itu kekuatan terbesarnya. Saya pikir Inter membalas pukulan demi pukulan."
Meski demikian, Conte mengakui bahwa ada penyelesalan skuatnya kebobolan lima menit sebelum pertandingan berakhir sehingga mereka batal menang.
"Itu adalah situasi yang mengecewakan karena Anda kehilangan poin di sepanjang jalan dan mereka bertambah. Kami pantas memenangkan pertandingan," ujarnya.
Baca Juga: Verona vs Inter Berakhir Imbang, Berikut Klasemen Liga Italia Pekan ke-31
"Verona nyaris tidak memiliki tembakan ke gawang di babak kedua. Kami kebobolan melalui lemparan ke dalam dan bola mengarah ke pemain di tepi kotak penalti," jelasnya.
"Saya tidak ingin bicara terlalu banyakkarena orang suka mengatakan bahwa saya selalu mengkritik. Saya tak ingin. Saya hanya ingin membantu orang meningkat dan lebih maju," tukas Conte.
Berita Terkait
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Keputusan Antonio Conte Berujung Malapetaka buat Kevin De Bruyne
-
Napoli Bantai Inter 3-1, Anguissa Cetak Gol Spektakuler Rebut Takhta Liga Italia
-
Intip Kekuatan Honduras, Lawan Timnas Indonesia U-17 yang Diperkuat Anak Eks Bomber Inter Milan
-
Prediksi Napoli vs Inter Milan: Awas Kebangkitan Il Partenopei
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Dortmund dan Dua Mantan Timnas Kolaborasi Tempa 40 Bintang Muda
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti