Suara.com - AC Milan kini masuk zona Eropa di klasemen sementara Liga Italia setelah menghancurkan Bologna dengan skor 5-1, dalam pertandingan Liga Italia pekan ke-34 yang dimainkan di Stadion San Siro, Milan, Minggu (19/7/2020) dini hari WIB.
Tambahan tiga poin mendongkrak Rossonerri naik ke peringkat keenam sekaligus menggeser Napoli dengan 56 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.
Namun posisi Milan belum aman, karena Napoli dapat menyamakan perolehan poin dengan mereka melalui kemenangan saat menjamu Udinese pada Minggu (19/7) setempat.
Sementara tim tamu Bologna tertahan di peringkat ke-10 dengan 43 poin.
Gol Alexis Saelemaekers (10') membuka keunggulan Milan, disusul gol Hakan Calhanoglu (24'). Bologna sempat memperkecil ketertinggalan menjelang babak pertama usai melalui gol Takehiro Tomiyasu (44'). Tuan rumah kemudian menggila pada babak kedua dengan gol-gol dari Ismael Bennacer (49'), Ante Rebic (57'), dan Davide Calabria (90').
Jalannya pertandingan
Milan mengancam sejak awal melalui peluang-peluang yang dimiliki Zlatan Ibrahimovic danTheo Hernandez. Namun gol pemain Belgia Saelemaekers yang memecah kebuntuan untuk mereka.
Diawali dari operan tumit Ante Rebic kepada Hernandez di sisi kiri, ia kemudian mengirimkan bola yang sengaja diloloskan oleh Ibrahimovic untuk membuatnya menuju Saelemaekers untuk dikonversi menjadi gol pembukaan. Itu merupakan gol perdana Saelemaekers dalam balutan kostum Rossonerri.
Bologna berupaya membalas melalui sejumlah operan satu-dua untuk membongkar pertahanan Milan. Tetapi kesalahan yang dilakukan kubu Bologna membuat Milan dapat menggandakan keunggulan. Kiper Lukasz Skorupski mendapat operan yang buruk dari Riccardo Orsolini, yang membuat bola dapat dikuasai Calhanoglu untuk diteruskan ke gawang tim tamu.
Baca Juga: Pesta 4 Gol di Kandang SPAL, Inter Milan Pepet Juventus
Sisa permainan pada babak pertama menjadi milik Milan. Namun justru Bologna yang mampu memperkecil ketertinggalan, saat Tomiyasu mendapat bola di tepi kotak penalti, ia kemudian bergerak memotong melewati Alessio Romagnoli dan melepaskan sepakan kaki kiri yang sama sekali tidak dapat diantisipasi kiper Gianluigi Donnarumma.
Kepercayaan diri Bologna sempat meninggi pada awal babak kedua. Sayangnya justru Milan yang dapat merestorasi keunggulan dua gol saat Calhanoglu menyodorkan bola kepada Bennacer yang tidak terkawal di tepi kotak penalti, untuk kemudian melesakkannya ke gawang tim tamu. Sebagaimana gol Saelemaekers, itu juga merupakan gol perdana Bennacer untuk Milan.
Bologna lebih banyak menguasai bola dibanding babak pertama, namun Milan tetap merupakan tim yang lebih tajam. Calhanoglu mengirimkan bola kepada Ibrahimovic, yang meneruskannya kepada Rebic. Rebic kemudian mengecoh Tomiyasu untuk melepaskan sepakan kaki kiri ke sudut atas gawang Bologna.
Menjelang laga usai Milan masih menambah satu gol lagi. Kali ini diawali pergerakan Rafael Leao yang bergerak memotong untuk melewati pemain lawan, kemudian mengirimkan assist mudah untuk diselesaikan Calabria menjadi gol pamungkas.
Pada pertandingan putaran ke-36, Milan akan bertandang ke markas Sassuolo pada Selasa (21/7), sedangkan Bologna menghadapi lawan berat dalam diri Atalanta pada hari yang sama.
Susunan pemain:
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Siapa Albacete? Klub Kasta Rendahan Bikin Malu Real Madrid di Copa del Rey
-
Persik Kediri Resmi Lepas Khursidbek Mukhtarov di Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League 2025
-
Semen Padang FC Rekrut 8 Pemain Asing Baru Demi Bangkit di BRI Super League 2026
-
Persib Bandung Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Pilih Fokus Target Utama Gelar Juara Akhir
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
-
Drama VAR Batalkan Gol Scott McTominay Saat Napoli Ditahan Imbang Parma Tanpa Gol di Maradona
-
Klasemen Bundesliga Terbaru: Hoffenheim Masuk Lima Besar Usai Bantai Kevin Diks cs
-
Hasil Liga Jerman: Bayern Muenchen Hajar Koln 3-1 Lewat Aksi Kim Min-jae dan Serge Gnarby
-
Hasil Inter Milan vs Lecce Liga Italia Skor 1-0: Francesco Pio Esposito Jadi Pahlawan Nerazzurri
-
Hasil Chelsea vs Arsenal: Meriam London Menang Tipis 3-2 di Semifinal Piala Liga Inggris