Suara.com - Keberadaan Gareth Bale di Real Madrid tidak memuaskan untuk semua orang. Hal itu diungkapkan rekan Bale di Madrid, Toni Kroos, yang mengindikasikan bahwa winger asal Wales itu masih kesal karena gagal angkat kaki dari Santiago Bernabeu di bursa transfer 2019.
Sebagaimana diketahui, Bale hampir meninggalkan Santiago Bernabeu pada musim panas lalu. Ketika itu, klub China Jiangsu Suning dikabarkan bakal memboyong mantan pemain Tottenham Hotspur tersebut.
Jiangsu Suning dilaporkan menawari kontrak yang menggiurkan, dan Bale siap untuk teken. Akan tetapi Real Madrid membatalkan kesepakatan dengan Jiangsu Suning di saat-saat terakhir.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane bersikeras bahwa pemain berusia 31 tahun itu tetap masuk dalam rencananya pada saat itu, meski klub mendatangkan Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt dan Eden Hazard dari Chelsea.
Namun kenyataannya, Bale tidak mendapatkan tempat reguler dalam skuat Madrid besutan Zidane di musim 2019-20. Ia tampil hanya 20 kali di semua kompetisi sedangkan Karim Benzema telah menjadi pusat perhatian sebagai penyerang pilihan pertama Madrid.
Eks pemain Tottenham tersebut tidak terlalu berperan dalam perjalanan Madrid meraih gelar La Liga ke-34 dan terlihat canggung selama perayaan juara di Bernabeu menyusul kemenangan atas Villarreal pada 16 Juli.
Toni Kroos pun merasa sudah saatnya bagi Real Madrid untuk memutuskan masa depan Bale.
"Tidak dapat disangkal bahwa situasinya tidak memuaskan bagi semua orang," ujar gelandang asal Jerman yang dilansir Goal, Sabtu (25/7/2020).
"Ia jelas tidak didatangkan untuk minim mendapat waktu bermain seperti sekarang."
Baca Juga: Lebih Muda 14 Tahun, Intip Pesona Model Celina Locks Pacar Ronaldo Nazario
Pemain berusia 30 tahun itu menambahkan bahwa Bale kemungkinan kesal terhadap para petinggi Madrid karena tidak membiarkannya pergi musim panas lalu.
"Saya yakin bahwa pada prinsipnya Bale ingin pergi musim panas lalu dan ia kesal mengetahui klub yang awalnya setuju namun menolak di saat-saat terakhir. Saya tidak tahu apakah ia masih agak marah tentang hal itu. Sulit diperkirakan."
Berita Terkait
-
Prediksi Real Madrid vs Olympiakos: Los Blancos Dihantui Kutukan Yunani
-
Kabar Buruk untuk Klub Milik Orang Indonesia, Real Madrid Ingin Pulangkan Nico Paz
-
Pemain Real Madrid Tuntut Xabi Alonso Dipecat, Zidane Disiapkan Jadi Pengganti
-
Usia 33 Tahun, Isco Resmi Perpanjang Kontrak di Real Betis hingga 2028
-
Real Madrid Lakukan Blunder Parah soal Saudara Diogo Jota
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Prediksi Susunan Pemain Lion City Sailors vs Persib Bandung Malam Ini 26 November 2025
-
Ze Valente Absen Lawan Persija, Pelatih PSIM Yogyakarta Ogah Khawatir
-
Erick Thohir Bicara Proses di Tengah Isu Kuat Giovanni van Bronckhorst Pelatih Timnas Indonesia
-
Rafael Struick Akui Tak Sejalan dengan PSSI Jelang SEA Games 2025
-
Misi Sejarah Eberechi Eze: Gelar Liga Champions Pertama Arsenal Akan Jadi Milik Kami
-
Erick Thohir Bongkar Alasan PSSI Terkesan Lambat Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Thom Haye Waspadai Lion City, Bobotoh Diminta Padati Stadion Bishan
-
Adu CV Giovanni van Bronckhorst dengan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Bagus?
-
Bursa Pelatih Timnas Indonesia Memanas, Giovanni Van Bronckhorst Kandidat Kuat Gantikan Kluivert
-
Ambisi Bojan Hodak! Persib Bandung Tak Incar Seri, Yakin Kunci Juara Grup AFC Champions League Two