Suara.com - Bintang Lazio Ciro Immobile mengaku sangat senang mimpinya menjadi kenyataan setelah menyamai rekor pencetak gol Serie A Liga Italia dan mengklaim Sepatu Emas Eropa untuk musim 2019-20.
Immobile menyamai rekor Gonzalo Higuain untuk gol terbanyak dalam satu musim Serie A dengan koleksi 36 gol. Ia menyumbangkan satu gol Lazio kalah dari Napoli 1-3, Minggu (2/8/2020) dini hari WIB.
Striker berusia 30 tahun itu menyamai prestasi yang diraih Higuain pada 2015-16, setelah sebelumnya juga memastikan penghargaan Sepatu Emas sebagai pencetak gol tertinggi di sepakbola Eropa.
Immobile mengungguli pemain top seperti bintang Bayern Munich Robert Lewandowski (34 gol), superstar Juventus Cristiano Ronaldo (31 gol) dan kapten Barcelona Lionel Messi (25 gol).
"Saya sangat senang dan bangga dengan apa yang telah saya raih, terutama ketika saya melihat kembali ke tempat saya memulai dan semua yang saya lalui," kata Immobile kepada Lazio Style Channel seperti dilansir Sportskeeda.
"Jika Anda benar-benar percaya, kadang-kadang, mimpi memang menjadi kenyataan. Saya hanya bisa berterima kasih kepada pelatih dan staf, rekan satu tim saya, dan saya dapat meyakinkan Anda bahwa rekor ini untuk seluruh tim," ujarnya.
"Saya juga berterima kasih kepada para suporter Lazio, yang membuat saya merasa sangat diperlukan untuk tim ini, dan saya sangat bangga akan hal itu. Saya ingin menjadi contoh hidup bahwa jika Anda tidak pernah menyerah, Anda dapat mencapai target apa pun," lanjut striker Lazio ini
"Saya sangat bangga memiliki tempat saya dalam sejarah olahraga ini. Saya tergerak memikirkan bagaimana rekan satu tim saya menyambut saya di ruang ganti setelah saya mencetak hat-trick di Verona. Itulah tujuan olahraga itu," pungkasnya
Lazio, yang lolos ke Liga Champions, mengakhiri musim di posisi keempat, setelah sempat menjadi penantang Scudetto sebelum jeda yang diberlakukan karena pandemi virus corona.
Baca Juga: Klasemen Liga Italia Pekan ke-38 Usai Inter Kunci Posisi Kedua
Berita Terkait
-
Chivu Pasang Badan untuk Yann Sommer, Inter Milan Balas Pisa dengan 6 Gol
-
Prediksi Super Bigmatch Juventus vs Napoli: Duel Klasik Penentu Ambisi Empat Besar Serie A
-
Blunder Saat Inter Milan Menang 6-2, Yann Sommer Jadi Bulan-bulanan Media Italia
-
Prediksi Skor AS Roma vs AC Milan: Duel Penentu Papan Atas Serie A di Stadion Olimpico
-
Taktik Jitu Chivu, Federico Dimarco Jadi Kunci Pesta Gol Inter Milan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta