Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengatakan bahwa masalah bau sampah di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya sudah beres.
Menurut Zainudin, sejak menggelar pembukaan Liga 1 2020 yang dia hadiri, bau sampah yang kerap jadi sorotan di GBT sudah tak tercium.
GBT merupakan salah satu stadion yang akan menjadi venue pertandingan Piala Dunia U-20 2021 mendatang. Proses renovasi diperkirakan selesai pada September.
"Beberapa jam saya menyaksikan laga pembukaan Liga 1 2020 Februari lalu, tidak ada masalah (bau sampah) sama sekali," kata Zainudin dalam konferensi pers via Zoom, Kamis (6/8/2020).
"Tadi kami juga dapat info dari walikota Surabaya (Tri Rismaharini). Kalau itu ada masalah, warga juga pasti langsung protes."
"Jadi perlu saya luruskan bahwa GBT sangat layak. Urusan lingkungan juga beres, apalagi ditangani bu Risma dengan serius," tambahnya.
Selain masalah bau sampah, Risma yang baru saja menggelar pertemuan dengan Menpora perihal Piala Dunia U-20, menyebut pihaknya juga tengah membangun akses jalan baru ke stadion.
"Selain kita melebarkan jalan yang ada, kami juga buat jalan baru dan sudah jadi. Mungkin hampir 90 persen," kata Risma.
"Yang dibuat Pelindo kurang lebih sekitar 400 meter lagi. Itu mungkin pada Januari 2021 sudah selesai."
Baca Juga: Pembangunan Venue Piala Dunia U-20 Terhambat Covid-19, Risma Lapor Menpora
"Jadi ada jalan baru selain yang sudah ada. Jalan baru ini tak hanya untuk akses ke stadion, tapi juga pelabuhan," tandasnya.
Piala Dunia U-20 2021 akan berlangsung pada 20 Mei hingga 12 Juni 2021 di lima kota Indonesia.
Selain Surabaya, empat lainnya adalah Jakarta, Palembang, Bandung, dan Gianyar (Bali).
Berita Terkait
-
KPK Cecar Eks Menpora Dito: Asal Usul Kuota Haji Tambahan Dipertanyakan
-
Eks Menpora Dito Akui Sempat Ditanya Penyidik KPK soal Mertua Sekaligus Bos Maktour
-
Erick Thohir Disebut Tak Ikut Campur soal Pemilihan Pelatih Baru, Kok Bisa?
-
PSSI Sudah ke Inggris, Pengumuman John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia Tinggal Tunggu Waktu
-
Erick Thohir Jelaskan Kapan Bonus Medali Emas SEA Games 2025 Cair
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa