Suara.com - Gelandang Prancis Blaise Matuidi resmi merapat ke klub Liga Amerika Serikat (MLS) milik David Beckham, Inter Miami CF, setelah ia dilepas Juventus. Matuidi resmi gabung Inter Miami secara gratis di bursa transfer musim panas 2020 ini.
"Blaise merupakan salah satu gelandang paling sukses di generasinya, dan kami senang bisa merekrutnya untuk Inter Miami," kata direktur olahraga Inter Miami, Paul McDOnough di laman resmi klub.
"Kualitas kelas dunia dan kepemimpinannya akan menjadi atribut-atribut kunci untuk klub," tambahnya.
Matuidi menghabiskan tiga musim di Juventus setelah diboyong dari Paris Saint-Germain (PSG), di mana ia sempat bermain dengan Beckham.
Selama berseragam Juventus, pemilik 84 caps bersama Timnas Prancis itu memenangi gelar liga setiap musimnya dan terbukti menjadi bagian penting dari skuat Bianconeri.
Secara keseluruhan, Matuidi mencatatkan 133 penampilan untuk Juventus. Matuidi juga membawa timnya memenangi gelar Coppa Italia dan Piala Super Italia, serta turut membawa Timnas Prancis menjuarai Piala Dunia 2018.
Matuidi yang telah berusia 33 tahun mengukir 45 penampilan untuk Juventus pada musim 2019/2020, dan Inter Miami berharap kedatangan sang pemain anyar akan memberi dampak signifikan pada permainan mereka.
Inter Miami menelan enam kekalahan dari enam pertandingan MLS yang telah dimainkan semenjak bergabung dengan kompetisi top-flight Amerika Serikat itu pada awal musim 2020 ini.
Beckham sendiri menyambut hangat kedatangan mantan rekan setimnya tersebut.
Baca Juga: Fakta Julian Nagelsmann, Pelatih yang Lebih Muda dari Messi dan Ronaldo
"Saya sangat gembira bisa menyambut rekan saya Blaise ke Inter Miami. Ia merupakan pemain hebat dan berbakat, serta sosok yang baik," tutur mantan bintang Manchester United, Real Madrid dan Timnas Inggris itu.
"Memiliki pemenang Piala Dunia dengan kualitas Matuidi di tim baru kami merupakan momen yang membanggakan, bagi kami para pemilik dan bagi para penggemar," sambungnya.
"Bagi saya secara pribadi, memiliki mantan rekan setim untuk bergabung di klub kami merupakan sesuatu yang sangat istimewa, dan saya tidak sabar untuk menyambut dia serta keluarganya yang baik di Florida Selatan," tukas pria yang akrab disapa Becks itu.
Berita Terkait
-
Terbongkar! Cole Palmer Idap Cedera Kronis, Bisa Bikin Manchester United Merugi
-
Liverpool Krisis Bek Kanan Usai Frimpong Cedera, Arne Slot Menolak Panik di Bursa Transfer
-
Luciano Spalletti Mencak-mencak Usai Juventus Main Imbang Lawan AS Monaco
-
Krisis Lini Tengah, Aston Villa Pulangkan Douglas Luiz dari Juventus
-
Usai Shayne Pattynama ke Persija Jakarta, Siapa Lagi Menyusul ke Super League?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Media Vietnam Soroti 4 Pemain yang Berpotensi Diproses Naturalisasi Timnas Indonesia
-
5 Keuntungan Maarten Paes Resmi Gabung Ajax Amsterdam, Timnas Indonesia Ikut Kena Dampaknya
-
Bikin Lawan Mati Kutu, Intip Statistik Mentereng Calvin Verdonk Lawan Freiburg
-
Pemain Timnas Indonesia Rp34,76 Miliar Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Lolos Playoff Liga Europa, Calvin Verdonk Diancam Raksasa Spanyol dan Serbia
-
Old Trafford Terancam Dirobohkan, Manchester United Malah Untung
-
3 Pemain Incaran Pep Guardiola di Bursa Transfer Musim Panas, Ada Keturunan Suriname
-
Shayne Pattynama Siap Debut! Persija Jakarta Optimis Ulang Kemenangan Telak Lawan Persita
-
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Pemain Feyenoord Keturunan Manado Siap Jadi WNI